Irjen TNI Tinjau Produksi HMLTV untuk Satgas UNIFIL di UEA

- Jurnalis

Sabtu, 16 November 2024 - 22:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

– Teropongrakyat.co – Inspektur Jenderal TNI (Irjen TNI), Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa melaksanakan kunjungan kerja ke PT. INKAS di Dubai. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian audit terhadap Atase Pertahanan Republik Indonesia di UEA dan Afrika Selatan. Kamis (14/11/2024)

PT. INKAS, sebagai produsen High Mobility Light Tactical Vehicle (HMLTV), menjadi tujuan kunjungan karena keterlibatannya dalam mendukung kebutuhan kendaraan taktis untuk Satuan Tugas Kontingen Garuda (Satgas Konga) yang bertugas dalam misi perdamaian UNIFIL. Dalam kesempatan tersebut, rombongan diterima secara resmi oleh CEO PT. INKAS, Mr. Ulugbekhon Maksumov, asal Uzbekistan.

Baca Juga:  Management BRI BO Kemayoran Jakarta pusat Melaksanakan Undian Panen Hadiah Simpedes Periode Satu

Pertemuan ini diisi dengan diskusi mengenai berbagai perkembangan terkait kendaraan taktis dan kapal militer dengan spesifikasi panjang 8 hingga 15 meter. Selain itu, dilakukan pengecekan terhadap 11 unit HMLTV yang telah dipesan untuk mendukung operasional Satgas Konga UNIFIL. Namun, mengingat situasi yang belum memungkinkan untuk pengiriman ke Lebanon, kendaraan-kendaraan tersebut sementara waktu akan dikembalikan ke Indonesia.

Turut mendampingi dalam kunjungan ini, Irlat Itjen TNI Brigjen TNI Achmad Daeng Leo, Irum Itjen TNI Brigjen TNI Deki Santoso, serta Atase Pertahanan RI untuk Uni Emirat Arab (UEA) Brigjen TNI Muhammad Irawadi beserta staf.

Sumber Berita : Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel Cba Tedi Rudianto

Berita Terkait

Apical Salurkan Bantuan Fasilitas Sarana Belajar untuk TPQ As Saniyah Kampung Pitung Marunda Pulo
HOAKS! TNI Gugur di Gaza, Kapuspen TNI: “Itu Tidak Benar”
Viral! Wartawan Diminta Keluar Saat Presiden Prabowo Memberikan Sambutan di Town Hall Meeting Danantara
Jalur Tengkorak: Kemacetan Parah Kembali Terjadi di Jalan Raya Cakung-Cilincing
Kasuban Kesbangpol Berharap Peran Ormas Dukung Pembangunan Jakarta Utara
Setiap Rabu Aparatur Sipil Negara Pemprov DKI Jakarta Wajib Naik Transportasi Umum?
Penataan Depo Petikemas dan Rekayasa Lalu Lintas Jadi Fokus Perbaikan Pelabuhan Tanjung Priok
Prestasi Gemilang: 28 PNS KPLP Tanjung Priok Terima Kenaikan Pangkat

Berita Terkait

Rabu, 30 April 2025 - 01:56 WIB

Apical Salurkan Bantuan Fasilitas Sarana Belajar untuk TPQ As Saniyah Kampung Pitung Marunda Pulo

Selasa, 29 April 2025 - 22:00 WIB

HOAKS! TNI Gugur di Gaza, Kapuspen TNI: “Itu Tidak Benar”

Selasa, 29 April 2025 - 21:31 WIB

Viral! Wartawan Diminta Keluar Saat Presiden Prabowo Memberikan Sambutan di Town Hall Meeting Danantara

Selasa, 29 April 2025 - 17:50 WIB

Jalur Tengkorak: Kemacetan Parah Kembali Terjadi di Jalan Raya Cakung-Cilincing

Selasa, 29 April 2025 - 11:57 WIB

Kasuban Kesbangpol Berharap Peran Ormas Dukung Pembangunan Jakarta Utara

Berita Terbaru

Breaking News

HOAKS! TNI Gugur di Gaza, Kapuspen TNI: “Itu Tidak Benar”

Selasa, 29 Apr 2025 - 22:00 WIB