Jakarta, TeropongRakyat.co – Indonesia telah resmi menandatangani perjanjian Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU-CEPA). Dalam perjanjian ini, disebutkan salah satunya Indonesia akan menghapus bea masuk untuk kendaraan bermotor asal Eropa.
Adapun tarif bea tersebut yang dikenakan hingga 50 persen akan dihapus dalam jangka waktu lima tahun.
Dengan demikian, ada kemungkinan merek-merek otomotif Eropa, seperti Audi, Mercedes-Benz, hingga BMW akan menjual mobilnya yang diimpor secara utuh (Completely Built Up/CBU) dengan harga lebih terjangkau di Indonesia.
Terkait ini, Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia menyampaikan bahwa pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut.
“Kami belum tahu (akan menurunkan harga mobil BMW). Yang pasti kami sangat mendukung pemerintah untuk agreement ini,” ujar Jodie di acara Press Conference “Driven By Joy: For Every Road Ahead’ di Plaza Senayan, Jakarta, Sabtu (18/10/2025).

“Kami masih belum ada detailnya. Yang kami fokuskan apabila agreement-nya sudah ada, yang kami akan pastikan memberikan benefit tepat untuk konsumen di Indonesia,” lanjut dia.
Dalam kesempatan yang sama, Peter Sunny Mandala, Presiden Direktur BMW Group Indonesia mengatakan hampir seluruh model BMW sudah dirakit secara lokal alias Completely Knocked Down (CKD).
“Sebagian besar mobil kami sudah CKD. Kami memiliki produk yang tepat saat ini dengan harga terjangkau dengan memanfaatkan perakitan lokal di Indonesia. Kami telah berkomitmen tidak hanya memproduksi mobil dengan harga murah, tapi juga mengembangkan talenta lokal,” jelas Sunny.
Sebagai informasi, BMW melakukan produksi lokal di PT Gaya Motor yang berlokasi di Sunter, Jakarta. Model-modelnya yang sudah dirakit lokal, antara lain BMW Seri 3, Seri 5, Seri 7, X1, X3, serta X5.

Adapun salah satu model masih CBU, yaitu BMW Seri i. Apakah nantinya model tersebut akan diproduksi lokal?
“Masih dalam penjajakan. Kami terus menjajaki hal ini karena permintaan dari konsumen terus meningkat. Saya selalu bilang ke teman-teman saya untuk membeli produk kami yang sudah diproduksi di Indonesia tanpa perlu khawatir soal kualitasnya,” pungkas Sunny.


























































