Sambut HUT TNI Ke-80, Babinsa Koramil 1715-01/Oksibil Kodim 1715/Yahukimo Laksanakan Karya Bakti di Kesusteran dan Gereja Gidi Kab. Pegunungan Bintang

- Jurnalis

Sabtu, 27 September 2025 - 17:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yahukimo – Teropongrakyat.co || Dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-80 tahun, Babinsa Koramil 1715-01/Oksibil Kodim 1715/Yahukimo melaksanakan karya bakti di Kesusteran (GH) dan Gereja Gidi Kampung Ngutok Jl. Poros Kabiding Distrik Oksibil, Kab. Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, Sabtu (27/09/2025).

Kegiatan karya bakti tersebut dipimpin oleh Pabung Pegunungan Bintang Kodim 1715/Yahukimo, Kapten Inf Restu Luberna, S.H beserta 15 anggota Babinsa dengan sasaran pembuatan jembatan lalu lintas keluar masuk jalan asrama kesusteran wilayah Oksibil. “Kegiatan ini merupakan salah satu tugas Babinsa dalam pembinaan teritorial yang berada di Kota Oksibil komplek untuk memberikan kenyamanan pengguna kendaraan di komplek asrama kesusteran,” kata Kapen Inf Restu.

Baca Juga:  Dandim 1710/Mimika Dampingi Kasdam XVII/Cenderawasih Hadiri Groundbreaking Pembangunan Koperasi Desa dan Kampung Merah Putih

Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Susteran Cabang Kongregasi Suster Santa Lusia (KSFSL) menyampaikan banyak terima kasih dan merasa terbantu serta bangga dengan kegiatan yang telah dilaksanakan Koramil Oksibil, untuk membantu masyarakat sekelilingnya.

Di lokasi lainnya, 9 anggota Babinsa Koramil 1715-01/Oksibil dipimpin oleh Serka Junaedin melaksanakan karya bakti pembersihan gereja dan halaman gereja Gidi Betania. Pembagian Al Kitab untuk Gereja Gidi Betania juga dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 1715-01/Oksibil dalam rangka menambah semangat para jemaat gereja dalam beribadah.

Baca Juga:  Puncak Indonesia Berdoa di GBi Mawar Sharon Untuk Kepedulian Terhadap Bangsa

“Kami sangat bersyukur dan terimah kasih atas kehadiran para Babinsa Koramil 1715-01/Oksibil untuk membantu kami, sehingga bisa bersama-sama melaksanakan pembersihan lingkugan gereja, dan para jemaat kami bisa beribadah dengan baik. Kami harap kedepannya TNI khususnya Koramil 1715-01/Oksibil bisa membantu kegiatan gereja kami,” ungkap Pendeta Gereja Gidi Betania Ngutok Bapak Yosua mimin.

Sementara di tempat terpisah, Dandim 1715/Yahukimo, Letnan Kolonel Inf Didiet Trilaksono, S.M. menyampaikan bahwa pentingnya TNI bersama masyarakat menciptakan kenyamanan di lingkungan wilayah Kabupaten Pegunungan Bintang yang diwujudkan dalam bentuk karya bakti oleh TNI dan masyarakat.

Sumber Berita: Pendim 1715/Yahukimo

Berita Terkait

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar
Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi
WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang
Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang
Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi
Hari Pertama Sekolah di Bogor Kacau, Hujan Deras Picu Kemacetan di Hampir Semua Akses Utama
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Jabodetabek, Hujan Lebat Berpotensi Disertai Petir
Hujan Guyur Jakarta Sejak Pagi, Suhu Capai 28 Derajat Celsius

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:34 WIB

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:46 WIB

Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:08 WIB

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:47 WIB

Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang

Senin, 12 Januari 2026 - 20:05 WIB

Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi

Berita Terbaru

Breaking News

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:08 WIB