TeropongRakyat.co
Jakarta – Terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah World Water Forum (WWF) ke-10 tahun 2024 yang akan diselenggarakan di Bali pada 18-25 Mei mendatang. Hal ini bisa menjadi momentum penting untuk menunjukkan kepada dunia komitmen dan kontribusi nyata di bidang sumber daya air. Hal tersebut menunjukkan peran penting Indonesia dalam mengatasi masalah global.
Agar terciptanya Forum Internasional (WWF-red) Polri akan menggelar Operasi Kepolisian Terpusat “Puri Agung 2024” pada 17-26 Mei dalam rangka pengamanan serangkaian penyelenggaraan World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali. Polri akan terus bersinergi dengan instansi dan pihak terkait dalam menjamin keamanan, keselamatan dan kenyamanan para kepala negara, menteri dan delegasi yang hadir pada WWF ke-10 tahun 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Peserta WWF yang akan hadir diprediksi sebanyak 17.000 peserta nasional dan internasional dari 172 negara yang terdiri dari high level participant 43 kepala negara dan 4 organisasi internasional. Berbagai strategi pengamanan terntunya akan disiapkan Polri bersama intansi dan stakeholder terkait demi menyukseskan penyelenggaraan WWF ke-10 yang juga akan mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.