Safari Pengamanan Pilkada Serentak, Panglima TNI Bersama Kapolri Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Bali

- Jurnalis

Selasa, 19 November 2024 - 22:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

– Teropongrakyat.co – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara Doa Bersama Lintas Agama TNI-Polri dan Masyarakat Bali untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024, bertempat di GOR Yudomo, Praja Raksaka Kepaon, Denpasar, Bali, Selasa (19/11/2024).

Panglima TNI dalam konferensi persnya mengatakan bahwa TNI menyiapkan dan menyiagakan personel dan Alutsista dari TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara untuk mendukung dan menjaga agar Pilkada Serentak Tahun 2024 dapat berjalan aman dan lancar. “Dalam pelaksanaan Pilkada, TNI akan mendukung pelaksanaan pengamanan sejumlah 157 ribu dan kita menyiapkan darat, laut, dan udara untuk mendukung pelaksanaan Pilkada,” ujarnya.

Baca Juga:  Ada Apa Denga Ibu Pertiwi, Aktivis 98: Korupsi di Republik Indonesia Kini Sudah Menjadi Profesi yang Menjanjikan?

Acara Doa Bersama ini merupakan wujud komitmen bersama untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Provinsi Bali. Para tokoh agama hadir dalam acara tersebut antara lain I Nyoman Kenaka (Hindu), K.H. Drs. Mahrusun H, M.Pd.I (Islam), Oscar Naib Wanouw (Buddha), Adinata, S.E (Konghuchu), Romo Eventius Dewantoro (Katolik), dan Bishop I Nyoman Agustinus, M.Th (Kristen Protestan).

Baca Juga:  Mentri Keuangan Tegas: “Barang Ilegal, Saya Hentikan! Tak Ada Kompromi untuk Thrifting Ilegal”

Turut hadir pada acara tersebut diantaranya Asintel Panglima TNI, Asops Panglima TNI, Aslog Panglima TNI, Aster Panglima TNI, Danpuspom TNI, Pj. Gubernur Bali, Pangdam IX/Udayana, Para Pejabat Tinggi TNI-Polri, Forkopimda Provinsi Bali, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Bali.

Sumber Berita: Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Berita Terkait

Densus 88 AT Polri Temukan True Crime Community, Anak-anak Rentan Terpapar Kekerasan di Ruang Digital
Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya
Sawit Tiba-tiba Tumbuh di Kawasan Hutan Cirebon, Pemkab Mengaku Kaget dan Langsung Hentikan Aktivitas
Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel
Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+
Kebersamaan Insan BRILiaN BRI Kebon Jeruk dalam Momentum Upacara Bela Negara
Apresiasi Nasabah, BRI KC Jakarta Jelambar Serahkan Hadiah Motor Pemenang Program PHS
BRI Kebon Jeruk Salurkan Sembako sebagai Bentuk Apresiasi kepada Petugas Keamanan

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:50 WIB

Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:18 WIB

Sawit Tiba-tiba Tumbuh di Kawasan Hutan Cirebon, Pemkab Mengaku Kaget dan Langsung Hentikan Aktivitas

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:08 WIB

Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:15 WIB

Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:14 WIB

Kebersamaan Insan BRILiaN BRI Kebon Jeruk dalam Momentum Upacara Bela Negara

Berita Terbaru