Pastikan Distribusi Logistik Pilkada Berjalan Lancar, Babinsa Jajaran Kodim 1710/Mimika Lakukan Pengawalan

- Jurnalis

Senin, 25 November 2024 - 15:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timika – TeropongRakyat.Co ||Pesta demokrasi di wilayah Kabupaten Mimika sebentar lagi akan dilaksanakan, dimana warga Provinsi Papua Tengah dan Kabupaten Mimika akan memilih calon Gubernur dan calon Bupati yang baru. Untuk memastikan proses demokrasi berjalan dengan aman dan lancar, Babinsa jajaran Kodim 1710/Mimika laksanakan pengawalan pendistribusian logistik ke wilayah pedalaman, Senin (25/11/2024).

Kegiatan pendistribusian dimulai dari Gor Futsal, Jalan Poros SP-5, Distrik Mimika Baru, Kab. Mimika, dimana pada hari ini dilaksanakan pengiriman dua gelombang. Untuk gelombang pertama dilakukan pengiriman ke wilayah pesisir yaitu ke Distrik Agimuga, Distrik Amar, Distrik Mimika Barat Jauh, Distrik Mimika Barat Tengah dan Distrik Jita yang akan diberangkatkan dari Pelabuhan Poumako.

Baca Juga:  Lampu Menyala Tapi Tak Berfungsi, Simpang Cilincing Jadi Ladang Bahaya

Selanjutnya untuk pengiriman gelombang kedua dilakukan ke wilayah pedalaman yang ditempuh melalui udara dan diberangkatkan dari Bandara Mozes Kilangin menuju ke Distrik Hoya dan Distrik Jila.

Baca Juga:  BRI KC Tangerang Ahmad Yani Berikan Apresiasi kepada Pekerja Berprestasi yang Berhasil Melampaui Target Kinerja

Kegiatan pengawalan ini dilakukan bersama dengan pihak Kepolisian dan juga KPU Mimika serta Bawaslu Mimika. Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos.,M.Han.,M.A. menjelaskan bahwa sinergitas TNI-Polri dan penyelenggara Pilkada dilakukan untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap proses Pilkada serta mendukung terwujudnya demokrasi yang jujur dan adil serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Berita Terkait

Densus 88 AT Polri Temukan True Crime Community, Anak-anak Rentan Terpapar Kekerasan di Ruang Digital
Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya
Sawit Tiba-tiba Tumbuh di Kawasan Hutan Cirebon, Pemkab Mengaku Kaget dan Langsung Hentikan Aktivitas
Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel
Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+
Kebersamaan Insan BRILiaN BRI Kebon Jeruk dalam Momentum Upacara Bela Negara
Apresiasi Nasabah, BRI KC Jakarta Jelambar Serahkan Hadiah Motor Pemenang Program PHS
BRI Kebon Jeruk Salurkan Sembako sebagai Bentuk Apresiasi kepada Petugas Keamanan

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:32 WIB

Densus 88 AT Polri Temukan True Crime Community, Anak-anak Rentan Terpapar Kekerasan di Ruang Digital

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:50 WIB

Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:18 WIB

Sawit Tiba-tiba Tumbuh di Kawasan Hutan Cirebon, Pemkab Mengaku Kaget dan Langsung Hentikan Aktivitas

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:08 WIB

Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:15 WIB

Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+

Berita Terbaru