Lalamove Luncurkan Layanan Antar Penumpang: Lalamove Ride, Cukup Satu Klik di Lalamove

- Jurnalis

Rabu, 7 Agustus 2024 - 10:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lalamove, platform pengiriman on demand kini tidak hanya melayani pengantaran barang namun juga menghadirkan ‘Lalamove Ride’ yaitu layanan antar penumpang yang hadir dalam satu aplikasi. Pengguna Lalamove dapat memilih armada motor dan mobil yang beroperasi di wilayah Jakarta.

Image

Lalamove, platform pengiriman on-demand terkemuka, mengumumkan perluasan layanannya dengan meluncurkan layanan antar penumpang yang telah dinantikan di Jakarta, Indonesia.

ADVERTISEMENT

Lalamove Luncurkan Layanan Antar Penumpang: Lalamove Ride, Cukup Satu Klik di Lalamove - Teropong Rakyat

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lalamove menawarkan pengalaman transportasi dan pengiriman barang yang sederhana dan terjangkau dalam satu aplikasi

Lalamove secara konsisten menghubungkan pengguna dengan mitra pengemudi yang memiliki pemahaman tentang lalu lintas kota. Pengguna dapat mengandalkan Lalamove untuk memenuhi kebutuhan penjemputan yang cepat dan rute yang efisien, sehingga menghasilkan waktu perjalanan yang lebih cepat.

Dengan layanan pengantaran penumpang dan pengiriman barang dalam satu aplikasi, hal ini memberikan fleksibilitas kepada pengguna untuk beralih antara memesan transportasi atau menjadwalkan pengiriman barang tanpa memerlukan beberapa aplikasi. Hal ini memudahkan pengguna dan dapat menghemat waktu yang berharga sehingga pengguna dapat sepenuhnya menikmati perjalanan mereka dan memiliki pilihan transportasi yang dapat diandalkan.

Baca Juga:  MiiTel Phone Raih 3 Predikat Tertinggi ITreview Grid Award 2024 Summer

Membuka jalan baru untuk penghasilan tambahan bagi mitra pengemudi

Lalamove memperluas penawaran layanannya untuk mitra pengemudi motor dan mobil sehingga mereka kini dapat meraih peluang penghasilan yang lebih besar. Proses pengajuan yang sederhana, memungkinkan mitra pengemudi untuk secara mudah mengintegrasikan kemampuan layanan antar penumpang bersama dengan layanan pengiriman mereka saat ini melalui platform Lalamove. Dengan melakukan diversifikasi ke layanan pemesanan kendaraan dan pesan antar, mitra pengemudi dapat memanfaatkan kebutuhan transportasi yang terus berkembang di pasar lokal dan menambah pendapatan mereka.

“Layanan terbaru Lalamove Ride hadir dengan pilihan armada motor dan mobil yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan untuk mengatasi tantangan transportasi yang dihadapi oleh para penumpang di Jakarta, seperti kepadatan dan kemacetan pada jam-jam sibuk”, kata Andito B Prakoso, Managing Director Lalamove Indonesia. “Dengan hadirnya Lalamove Ride, kami bertujuan untuk memudahkan dan memberikan kenyamanan kepada para pengguna yang membutuhkan layanan transportasi dan juga pengiriman barang dalam satu aplikasi. Selain memberikan manfaat bagi para pengguna Lalamove, layanan baru ini juga menciptakan lebih banyak peluang penghasilan bagi komunitas mitra pengemudi kami”.

Baca Juga:  Kampus UKM Mengembangkan Produk Binaan Baznas di DI Yogyakarta dan Balikpapan

Komitmen Lalamove terhadap keterjangkauan dan harga yang transparan semakin meningkatkan proposisi nilai bagi pengguna. Dengan perkiraan tarif di awal, pengguna dapat memperhitungkan biaya transportasi dan mengambil keputusan yang tepat. Transparansi ini menghilangkan segala kemungkinan biaya tersembunyi dan memastikan bahwa pengguna dapat menikmati perjalanan dengan harga yang dapat diprediksi. Dedikasi Lalamove terhadap kenyamanan, efisiensi, dan keterjangkauan menetapkan standar baru untuk transportasi on-demand, memungkinkan pengguna melakukan perjalanan di dalam kota secara lebih cepat dan lebih mudah.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Lalamove Ride: https://www.lalamove.com/id/ride

Berita Terkait

Kinerja Bank Raya Tumbuh Positif di Kuartal III, Semakin Optimis Menuju Kinerja Berkelanjutan
Trip.com dan Whoosh Jalin Kerjasama untuk Memperkenalkan Kereta Cepat Indonesia ke Dunia
Ekonomi Tercekik, Laut Mengamuk, Artis Berselingkuh: Inilah Ramalan Tarot yang Bikin Merinding
Penghijauan Jalan Tol: PT CTP Tollways Berkontribusi pada Lingkungan yang Lebih Sehat
Terobosan di Sektor Logistik: PT Pelindo Solusi Logistik Raih Penghargaan Inovasi Tingkat Nasional
IPCC Optimis Lampaui Target 2025: Inovasi “Integrated Auto Solutions” Jadi Kunci
ITRAMS Diluncurkan, CTP Siap Penuhi Standarisasi Data Jalan Tol Nasional
PT. OVIL Environment Energy Hadirkan Teknologi “Waste to Energy” Ramah Lingkungan di Indonesia

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 17:15 WIB

Kinerja Bank Raya Tumbuh Positif di Kuartal III, Semakin Optimis Menuju Kinerja Berkelanjutan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 17:08 WIB

Trip.com dan Whoosh Jalin Kerjasama untuk Memperkenalkan Kereta Cepat Indonesia ke Dunia

Kamis, 30 Oktober 2025 - 23:33 WIB

Ekonomi Tercekik, Laut Mengamuk, Artis Berselingkuh: Inilah Ramalan Tarot yang Bikin Merinding

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:54 WIB

Penghijauan Jalan Tol: PT CTP Tollways Berkontribusi pada Lingkungan yang Lebih Sehat

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Terobosan di Sektor Logistik: PT Pelindo Solusi Logistik Raih Penghargaan Inovasi Tingkat Nasional

Berita Terbaru