Bandung, teropongrakyat.co – PT Federal International Finance (FIF) melalui layanan pembiayaan FIFASTRA mencetak sejarah baru dengan berhasil menyalurkan pembiayaan sepeda motor Honda senilai Rp12 triliun dalam periode Januari hingga Mei 2024. Pencapaian ini menunjukkan peningkatan sebesar 4,1% dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya, di mana nilai pembiayaan tercatat Rp11,5 triliun.
Pertumbuhan ini juga tercermin dari jumlah unit sepeda motor yang dibiayai, yakni mencapai 703 ribu unit, meningkat 3% dibandingkan dengan 683 ribu unit pada periode yang sama tahun lalu. Prestasi ini menegaskan komitmen FIFASTRA untuk terus mendukung sektor otomotif roda dua di Indonesia.
Direktur PT FIF, Daniel Hartono, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini. “Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pelanggan dan mitra kerja atas kepercayaan mereka. Peningkatan ini mencerminkan dedikasi kami dalam memberikan layanan pembiayaan terbaik dan mendukung industri otomotif di Tanah Air,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain FIFASTRA, FIF juga memiliki beberapa layanan pembiayaan lainnya seperti DANASTRA, SPEKTRA, FINATRA, dan AMITRA yang turut mendukung pertumbuhan kinerja perusahaan. Hingga Mei 2024, total nilai penyaluran pembiayaan FIF mencapai Rp18,3 triliun, naik 2,6% secara year-on-year (yoy).
FIF juga menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan dengan menyediakan pembiayaan untuk sepeda motor listrik Honda. “Kami berkomitmen untuk mendukung green financing dan berkontribusi dalam upaya pengurangan emisi karbon serta mencapai Net Zero Emission pada tahun 2050,” kata Daniel.
Selain itu, FIF terus memperkuat inisiatif keberlanjutan perusahaan melalui berbagai program, termasuk penyaluran fasilitas pembiayaan hijau yang didukung oleh kerjasama strategis dengan Mizuho Bank, MUFG Bank, dan Sumitomo Mitsui Banking Corporation Singapore Branch senilai total US$60 juta atau sekitar Rp981,6 miliar. Dana ini disalurkan untuk mendukung sektor pembiayaan hijau dan pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Dengan berbagai strategi dan inisiatif yang ada, PT FIF terus berkomitmen untuk meningkatkan kinerja perusahaan secara berkelanjutan, mendukung sektor pembiayaan, serta berkontribusi positif terhadap masyarakat dan lingkungan.
(Shanty Rd)