Festival Pangan Nusantara: Semarak Tiga Tahun Badan Pangan Nasional dengan Semangat Ketahanan Pangan Berkelanjutan

- Jurnalis

Minggu, 28 Juli 2024 - 21:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, Teropongrakyat.co – Dalam rangka memperingati ulang tahun ketiganya, Badan Pangan Nasional (NFA) menggelar Festival Pangan Nusantara dengan tema “Adicita Pangan Untuk Negeri” pada Minggu (28/7/2024) di Plaza Timur Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Acara ini menjadi bukti dedikasi NFA terhadap masyarakat selama tiga tahun terakhir.

Kepala NFA Arief Prasetyo Adi menyampaikan bahwa festival ini bertujuan untuk mengajak masyarakat merasakan kebersamaan dan mengikuti berbagai aktivitas edukatif. “Hari ini adalah rangkaian kegiatan dalam peringatan ulang tahun ke-3 Badan Pangan Nasional. Setelah berolahraga bersama, masyarakat bisa melanjutkan aktivitasnya seperti coaching clinic, lomba menggambar, kampanye B2SA, gerakan pangan murah, lab pangan, serta bagi-bagi jus buah, sayur, dan telur gratis,” jelas Arief saat membuka Festival Pangan Nusantara.

Festival Pangan Nusantara: Semarak Tiga Tahun Badan Pangan Nasional dengan Semangat Ketahanan Pangan Berkelanjutan - Teropongrakyat.co

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, ajakan untuk gemar mengonsumsi jus buah dan sayur terus digaungkan pemerintah. Survei Kesehatan Indonesia 2023 menunjukkan bahwa 11,8 persen dari 791.167 individu yang diobservasi tidak mengonsumsi buah dan sayur dalam seminggu. Gerakan gemar makan telur juga ditekankan karena telur merupakan sumber protein yang baik dan terjangkau. Data dari Susenas Maret 2023 menunjukkan peningkatan rerata konsumsi telur ayam ras per kapita di perkotaan dan perdesaan dari 8,857 butir pada 2019 menjadi 9,164 butir pada 2023.

Baca Juga:  Wamendagri Bima Arya: Kelancaran Transportasi Kunci Penggerak Ekonomi Daerah

Arief menekankan pentingnya kolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan pangan untuk menjaga ketahanan pangan nasional yang berkelanjutan. “Ketahanan pangan di Indonesia harus berfokus pada kemandirian dan kedaulatan pangan. Apa yang bisa diproduksi di dalam negeri harus ditingkatkan produksinya,” katanya.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut mengapresiasi kontribusi NFA dalam membangun sektor pangan yang kuat. “Kolaborasi yang baik telah meningkatkan produksi pangan hingga 700 ribu ton dalam dua bulan terakhir. Keberhasilan ini adalah hasil dari kerjasama yang solid antara Kementan di hulu dan NFA di hilir,” ungkap Amran.

Baca Juga:  Program GASPOL Castrol Hadiah Milyaran Rupiah Untuk Pemotor Pengguna Oli Castrol

Festival Pangan Nusantara: Semarak Tiga Tahun Badan Pangan Nasional dengan Semangat Ketahanan Pangan Berkelanjutan - Teropongrakyat.co

Festival ini dihadiri lebih dari 3.500 orang yang menikmati berbagai kegiatan seperti pasar murah dengan 50 mitra sektor pangan, sosialisasi stop boros pangan, kampanye B2SA untuk anak-anak, serta pengawasan pangan segar on the spot. Semua sampel pangan dinyatakan bebas dari residu berbahaya.

Arief mengakhiri dengan menegaskan komitmen NFA dalam menjaga ketahanan pangan nasional. “Badan Pangan Nasional siap melanjutkan ikhtiar membangun ‘Pangan Untuk Negeri’. Kami akan terus berdedikasi dan berkolaborasi untuk mewujudkan ketahanan pangan yang berdaulat dan mandiri,” pungkasnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi, Direktur Utama ID FOOD Sis Apik Wijayanto, Ketua Satgas Pangan Polri Brigjen Whisnu Hermawan, dan pejabat tinggi lainnya dari berbagai instansi terkait.

(Shanty Brilliani Tasya)

Berita Terkait

Management Walkthrough Kebersihan dan Patching Jalan TOL Cibitung Cilincing Pasca Lebaran 2025.
Hari Kartini, Pelindo Solusi Logistik Tegaskan Komitmen Kesetaraan Gender
Terkait Biaya Haji Reguler 2025 dan Batas Waktu Pelunasannya, Begini Kata Kemenag?
Sparatis Opm Maybrat Kembali Ke Pangkuan NKRI
Jawara Karate Yonarmed 13 Nanggala  Menjadi yang Terbaik di Kejurnas Danbrigif 16 Cup 202
Donor Darah Akbar PMI Jakut Sukses Kumpulkan 2.226 Kantong Darah
Yayasan Cakra Sehati Gelar Halal Bihalal dan Santunan Anak Yatim
Danyon 328 Kostrad Resmikan Lapangan Tembak 100 Meter Serta Gelar Syukuran Kenaikan Pangkat Prajurit

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 20:24 WIB

Management Walkthrough Kebersihan dan Patching Jalan TOL Cibitung Cilincing Pasca Lebaran 2025.

Senin, 21 April 2025 - 18:55 WIB

Hari Kartini, Pelindo Solusi Logistik Tegaskan Komitmen Kesetaraan Gender

Rabu, 16 April 2025 - 11:43 WIB

Terkait Biaya Haji Reguler 2025 dan Batas Waktu Pelunasannya, Begini Kata Kemenag?

Rabu, 16 April 2025 - 03:05 WIB

Sparatis Opm Maybrat Kembali Ke Pangkuan NKRI

Rabu, 16 April 2025 - 02:49 WIB

Jawara Karate Yonarmed 13 Nanggala  Menjadi yang Terbaik di Kejurnas Danbrigif 16 Cup 202

Berita Terbaru

Breaking News

Muscab Ceria HIPMI Kota Bekas

Senin, 21 Apr 2025 - 20:52 WIB