Polres Malang Gelar Ramp Check di Terminal Kepanjen, Bus Antarprovinsi Jadi Sasaran Operasi Zebra

- Jurnalis

Senin, 17 November 2025 - 16:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MALANG | Teropongrakyat.co – Satuan Lalu Lintas Polres Malang, Polda Jatim, melakukan ramp check atau pemeriksaan kelaikan kendaraan di Terminal Talangagung, Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin (17/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Zebra Semeru 2025 dan dilaksanakan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Malang.

Polres Malang Gelar Ramp Check di Terminal Kepanjen, Bus Antarprovinsi Jadi Sasaran Operasi Zebra - Teropong Rakyat

Belasan bus antar kota antar provinsi (AKAP) dicek secara acak, mulai dari kondisi fisik kendaraan hingga kelengkapan dokumen dan perizinan operasional. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan kendaraan yang melintas dalam kondisi aman serta memenuhi standar keselamatan.

Kasatlantas Polres Malang AKP Muhammad Alif Chelvin Arliska mengatakan ramp check merupakan langkah preventif untuk mencegah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan angkutan umum.

“Kami ingin memastikan setiap kendaraan yang mengangkut penumpang benar-benar aman untuk beroperasi. Mulai dari fungsi rem, lampu, ban, hingga kelengkapan surat-surat dan izin kendaraan kami periksa,” ujar AKP Alif saat dikonfirmasi, Senin (17/11).

Dari 15 bus yang diperiksa, seluruhnya dinyatakan layak jalan. Namun demikian, petugas memastikan kegiatan serupa akan terus digelar untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang melibatkan kendaraan umum.

Baca Juga:  KPK Selidiki Hasto, 3 Pernyataan Keras Megawati Jika Hasto Ditersangkakan KPK, Aktivis 98: Ini Bukan Lagi Era Feodalisme?

Ia menegaskan kegiatan tersebut akan terus digencarkan selama Operasi Zebra Semeru 2025 berjalan, terutama pada titik yang menjadi pusat pergerakan penumpang.

“Keselamatan masyarakat adalah prioritas. Dengan pemeriksaan rutin seperti ini, kami berharap potensi kecelakaan dapat ditekan dan masyarakat lebih merasa aman menggunakan angkutan umum,” tegasnya.

Operasi Zebra Semeru 2025 digelar mulai 17 hingga 30 November 2025 untuk meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas serta menurunkan angka kecelakaan di wilayah Kabupaten Malang.

Berita Terkait

Erupsi Gunung Semeru, Polres Malang Tutup Jalur Ampelgading–Lumajang hingga Kondisi Aman
Gunung Semeru Naik ke Level Awas, Polres Malang Siagakan Personel dan Koordinasi Evakuasi
Kasdim 0818 Hadiri Sosialisasi Dana Bersama BNPB, Perkuat Mitigasi Bencana di Malang Raya
Pengamanan Ketat Polres Pelabuhan Priok Sambut Kunjungan Kerja Wapres RI
Ops Zebra Semeru 2025, Propam Polres Malang Cek Kelengkapan Personel dan ASN
Sigap dan Responsif: Bhabinkamtibmas Koja Selamatkan Remaja yang Hampir Tenggelam
Guru Besar HTN Prof. Juanda: Putusan MK 114/PUU-XXIII/2025 Berlaku Non-Retroaktif
Topeng Malangan Kedungmonggo: Warisan Leluhur yang Terus Hidup di Tanah Pakisaji

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 19:34 WIB

Erupsi Gunung Semeru, Polres Malang Tutup Jalur Ampelgading–Lumajang hingga Kondisi Aman

Rabu, 19 November 2025 - 19:30 WIB

Gunung Semeru Naik ke Level Awas, Polres Malang Siagakan Personel dan Koordinasi Evakuasi

Rabu, 19 November 2025 - 18:14 WIB

Kasdim 0818 Hadiri Sosialisasi Dana Bersama BNPB, Perkuat Mitigasi Bencana di Malang Raya

Rabu, 19 November 2025 - 16:58 WIB

Pengamanan Ketat Polres Pelabuhan Priok Sambut Kunjungan Kerja Wapres RI

Rabu, 19 November 2025 - 11:33 WIB

Sigap dan Responsif: Bhabinkamtibmas Koja Selamatkan Remaja yang Hampir Tenggelam

Berita Terbaru

Pemerintahan

Wakil Walikota : Tumbuhkan UMKM Lokal, Ekonomi Kota Malang Tumbuh

Rabu, 19 Nov 2025 - 20:13 WIB