Yamaha Resmi Hadirkan Kelir Baru untuk Fazzio Hybrid di Jakarta Fair, Segini Harganya

- Jurnalis

Minggu, 22 Juni 2025 - 10:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, TeropongRakyat.co – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan kelir baru untuk motor Fazzio Hybrid dalam ajang Jakarta Fair 2025. Dalam pilihan warna baru ini, Yamaha menghadirkan skema dua warna dalam satu motor.

“Peluncuran 2 pilihan warna baru ini pastinya relevan dengan gaya hidup dan passion para Gen Z,” ungkap Manager Public Relations, YRA & Community PT YIMM Rifkie Maulana dalam keterangan resminya. Sabtu, 21 Juni 2025.

Baca Juga:  Sambut Akhir Tahun, JETOUR Hadirkan “Year-end Exhibition” di Mall Central Park Jakarta

Adapun dua warna yang dihadirkan untuk Fazzio Hybrid adalah Grayceful Pink dan Yolo Black. Kedua warna ini hadir untuk varian standar Fazzio Hybrid.

Grayceful Pink merupakan kombinasi antara warna abu-abu finishing doff, yang dikawinkan dengan aksen pink metallic pada bagian dek depan kaki. Selain itu, ada tambahan grafis berupa logo Fazzio berwarna putih serta garis tebal yang melintang berwarna pink dan biru di antara tulisan tersebut di bagian bodi.

Baca Juga:  Honda PCX 160 Generasi Terbaru 2025 Resmi Meluncur, Segini Harganya

Sementara itu, untuk kelir Yolo Black memadukan warna kuning gading doff dengan hitam pada bagian dek dan side body. Yamaha juga menghadirkan helm Fazzio Hybrid dengan warna baru putih mutiara yang ditambahkan grafis logo Fazzio dan tulisan Smart Scooter.

Yamaha Fazzio Hybrid dengan warna Grayceful Pink dan Yolo Black dipasarkan dengan harga Rp 21.920.000. Harga tersebut berstatus on the road (OTR) Jakarta.

Berita Terkait

Lereng Gunung Kawi X TRI Adventure, Bupati Malang Dorong Sport Tourism Terpadu dan Pemberdayaan Desa
Investasi Lebih dari US$ 346 Juta Dorong Ekspansi Industri Kendaraan Listrik di Indonesia
Fun Jip Wisata Segoro Kidul di Pantai Kondang Merak Berlangsung Meriah, Forkopimda Malang Ikut Menjajal Rute Ekstrem
Jakarta Two Doors Meet 2025, Tempatnya Penggemar Mobil dua Pintu
GJAW 2025 Akan Segera Digelar, Ini Daftar Merek yang Berpartisipasi dan Harga Tiketnya
Chery Lakukan Serah Terima 1.000 Tiggo Unit Cross CSH, Kukuhkan Dominasi Hybrid
The Spirit Rolls On: Harley-Davidson® Resmikan Dealer Terbaru ke-6 di Surabaya
Hadirkan Motor SUV Premium Wahana Honda Luncurkan New ADV160 di Segmen Skutik

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 22:16 WIB

Lereng Gunung Kawi X TRI Adventure, Bupati Malang Dorong Sport Tourism Terpadu dan Pemberdayaan Desa

Minggu, 23 November 2025 - 20:27 WIB

Investasi Lebih dari US$ 346 Juta Dorong Ekspansi Industri Kendaraan Listrik di Indonesia

Minggu, 16 November 2025 - 19:59 WIB

Fun Jip Wisata Segoro Kidul di Pantai Kondang Merak Berlangsung Meriah, Forkopimda Malang Ikut Menjajal Rute Ekstrem

Kamis, 13 November 2025 - 12:01 WIB

Jakarta Two Doors Meet 2025, Tempatnya Penggemar Mobil dua Pintu

Jumat, 7 November 2025 - 17:46 WIB

GJAW 2025 Akan Segera Digelar, Ini Daftar Merek yang Berpartisipasi dan Harga Tiketnya

Berita Terbaru

TNI – Polri

Gerak Cepat Polres Gresik Amankan Tersangka Pencabulan di Kebomas

Senin, 26 Jan 2026 - 20:14 WIB

TNI – Polri

Polres Probolinggo Wujudkan Generasi Sehat Resmikan Dapur SPPG

Senin, 26 Jan 2026 - 20:08 WIB