MALANG | Teropongrakyat.co – Kecelakaan lalu lintas berupa laka tunggal terjadi di Jalan Lingkar Barat Kepanjen, tepatnya di Desa Ngadilangkung, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (14/1/2026) siang. Peristiwa tersebut melibatkan satu unit kendaraan Daihatsu mini bus.
Kasihumas Polres Malang AKP Bambang Subinajar mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Petugas yang dihubungi segera mengamankan lokasi dan melakukan evakuasi.
“Petugas langsung merespon laporan warga dengan mendatangi tempat kejadian, jenis kecelakaan merupakan laka tunggal kendaraan roda empat,” ujar AKP Bambang, Rabu (14/1/2026).
Kasihumas menerangkan, kecelakaan melibatkan kendaraan Daihatsu Mini Bus nomor polisi B-2706-PZG yang dikemudikan HD (28), warga Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Kendaraan melaju dengan kecepatan sedang dari arah timur ke barat.
“Sesampainya di lokasi jalan menikung ke kiri, kendaraan mengalami selip dan lepas kendali sehingga terguling. Pengemudi tidak dapat menguasai laju kendaraan,” jelas AKP Bambang.
Akibat kejadian tersebut, pengemudi mengalami luka lecet pada bagian jari kiri dan wajah, sementara penumpang BF (27), warga Kota Malang, tidak mengalami luka serius. Korban pengemudi langsung mendapatkan penanganan medis awal di Puskesmas Kepanjen.
“Korban mengalami luka ringan dan sudah mendapatkan perawatan medis. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” tambahnya.
Dari hasil pemeriksaan awal, faktor penyebab kecelakaan diduga berasal dari faktor manusia, sementara faktor kendaraan, jalan, cuaca, maupun kondisi alam dinyatakan tidak berpengaruh. Kerugian materiil akibat kejadian tersebut diperkirakan mencapai sekitar Rp1 juta.
Petugas Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Malang yang menerima laporan langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengamanan dan penanganan awal di tempat kejadian perkara (TKP).
“Petugas telah melakukan olah TKP dan evakuasi, serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan lanjutan,” kata AKP Bambang.























































