Mal Atrium Senen Bantah Isu Penjarahan, Sebut Video yang Beredar Hoaks

- Jurnalis

Jumat, 29 Agustus 2025 - 16:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, teropongrakyat.co – Sebuah video yang mengklaim adanya aksi penjarahan di Mal Atrium Senen, Jakarta Pusat, beredar luas di media sosial pada Jumat (29/8/2025). Dalam rekaman tersebut terlihat sekelompok massa berlarian memasuki sebuah gedung yang menyerupai area food court, lengkap dengan stan makanan dan kursi kafe.

Namun, pihak pengelola Mal Atrium Senen dengan tegas membantah kebenaran video tersebut. Manajemen menyatakan bahwa informasi yang menyebut adanya penjarahan adalah hoaks.

Baca Juga:  Sederet Kontroversi KPK, Tak Malu Firli Bahuri Tersangka dan Tersangka OTT Jadi Hiburan Rakyat

“Tidak ada aksi penjarahan di Atrium Senen. Operasional mal berjalan normal seperti biasa,” demikian pernyataan resmi manajemen yang dikutip dari Kompas.com.

Pihak mal juga menegaskan bahwa video yang beredar tidak terjadi di Atrium Senen, melainkan di lokasi lain yang tidak ada kaitannya dengan pusat perbelanjaan tersebut.

Baca Juga:  PSSI Resmi Hentikan Kerja Sama dengan Patrick Kluivert, Era Baru Timnas Dimulai?

Hingga saat ini, aktivitas pengunjung dan tenant di Atrium Senen dilaporkan berlangsung kondusif. Manajemen mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya pada informasi yang belum terverifikasi serta mengedepankan sumber resmi.


Sumber : Kompas.com

Berita Terkait

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar
Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi
WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang
Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang
Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi
Hari Pertama Sekolah di Bogor Kacau, Hujan Deras Picu Kemacetan di Hampir Semua Akses Utama
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Jabodetabek, Hujan Lebat Berpotensi Disertai Petir
Hujan Guyur Jakarta Sejak Pagi, Suhu Capai 28 Derajat Celsius

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:34 WIB

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:46 WIB

Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:08 WIB

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:47 WIB

Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang

Senin, 12 Januari 2026 - 20:05 WIB

Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi

Berita Terbaru

Breaking News

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:08 WIB