Pelindo Solusi Logistik Pertahankan Sertifikasi ISO 37001:2016

- Jurnalis

Rabu, 3 September 2025 - 16:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta- (teropongrakyat.co), 3 September 2025 – PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) selaku Subholding PT Pelabuhan Indonesia di bidang logistik dan hinterland development berhasil mempertahankan sertifikasi International Organization for Standardization (ISO) untuk seri ISO 37001:2016 – Sistem Manajemen Anti Penyuapan. Proses Audit Eksternal re-sertifikasi ini telah selesai dilakukan dan berlaku hingga tiga tahun ke depan.

Keberhasilan mempertahankan sertifikat ISO 37001:2016 ini merupakan salah satu bukti komitmen Perusahaan dalam upaya untuk memberikan kualitas layanan logistik dan hinterland development yang baik dan berintegritas. Komitmen ini sangat penting sebagai landasan budaya perusahaan secara berkelanjutan agar dapat terus mewujudkan layanan yang prima, efektif, inovatif serta bebas dari tindakan curang, pemerasan, suap, gratifikasi dan korupsi.

“Lebih lanjut, komitmen Anti Penyuapan ini juga memerlukan kolaborasi berbagai pihak baik internal maupun eksternal untuk bersama-sama menjalankan komitmen secara berkelanjutan sehingga menciptakan sinergi bisnis ke arah yang lebih bertanggung jawab dan akuntabel,” ujar Burhanudinsyah (SVP Perencanaan Strategis dan Transformasi SPSL) yang hadir dalam acara BSI Indonesia Client Gathering and Certificate Ceremony – mewakili Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis SPSL.

Baca Juga:  Dualisme PWI Usai, Kornel Tanggalkan Kursi Ketua PWI Jakbar

Sementara itu Managing Director PT British Standards Institution (BSI) Group Indonesia, Nolia Natalia, juga menyampaikan bahwa PT BSI Group Indonesia selaku penerbit sertifikasi sangat bangga dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada SPSL atas komitmennya dalam mempertahankan dan meraih kembali sertifikasi ISO-series secara komprehensif.

Sebagaimana diketahui bahwa pada tahun 2024 yang lalu, SPSL juga telah melalui siklus re-sertifikasi untuk 3 ISO standar lainnya. Sehingga Sertifikasi ISO-series yang berhasil dipertahankan oleh SPSL meliputi ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu, ISO 14001:2015 Sistem Manajemen Lingkungan, ISO 45001:2018 Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dan ISO 37001:2016 – Sistem Manajemen Anti Penyuapan.

Baca Juga:  Bagaimana Hasil FOMC Mempengaruhi Harga Bitcoin? Ini Faktanya!

Sistem Manajemen Terpadu yang terimplementasi di SPSL harus secara konsisten terpelihara dan ditingkatkan melalui praktik bisnis yang efektif dan efisien, peningkatan Tata Kelola Perusahaan yang baik, untuk mendukung proses bisnis dan pertumbuhan perusahaan secara berkelanjutan, mencegah terjadinya kecelakaan kerja, mencegah potensi timbulnya pencemaran lingkungan serta menghindari kerugian yang disebabkan Penyuapan serta meningkatkan reputasi Perusahaan dengan secara berkala mengevaluasi tahapan-tahapan siklus Plan, Do, Check, Action (PDCA) sebagai proses “Continuous Improvement” untuk memastikan ketercapaian tujuan Perusahaan yaitu Meet the Customer Expectations, Zero Accident, Zero Pollution and Zero Bribery.

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar
Sinergi BUMN dan Masyarakat, Pelindo Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir
Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi
WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang
Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang
Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi
Lokasi Pernah Aman Kini Terendam Banjir, Warga Minta Pemerintah Periksa Pintu Air dan Saluran ke Laut
Hari Pertama Sekolah di Bogor Kacau, Hujan Deras Picu Kemacetan di Hampir Semua Akses Utama

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:34 WIB

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:05 WIB

Sinergi BUMN dan Masyarakat, Pelindo Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:46 WIB

Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:08 WIB

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:47 WIB

Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang

Berita Terbaru

Breaking News

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:08 WIB