Malang| Teropongrakyat.co – Syukuran sekaligus launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Sedayu, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, berlangsung dengan khidmat pada Minggu, 11 Januari 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan di dapur SPPG Sedayu dan dihadiri oleh unsur pemerintah, TNI-Polri, tenaga kesehatan, serta staf dan relawan SPPG Sedayu.
Acara ini dihadiri oleh Camat Turen yang diwakili oleh Kasi Kesejahteraan Sosial, Bapak Heri. Turut hadir Danramil 14 Turen yang diwakili oleh Sertu Dedy, Kapolsek Turen yang diwakili oleh Ipda Zaini, serta Kepala Puskesmas Turen yang diwakili oleh Ibu Lusi.
Hadir pula Kepala SPPG Sedayu, Ibu Khairani Putri Ginting, Ketua Yayasan Bapak Teddy Prayoga, Mitra SPPG Bapak Jhon, Koordinator SPPG Kecamatan Turen Bapak Rahmadian, Lurah Sedayu Bapak Pratama Wiranata, Babinsa Kelurahan Sedayu Sertu Dedy, Babinsa Desa Sepanjang Sertu Subiyanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sedayu Aipda Bambang, Perawat Kelurahan Sedayu Ibu Cica, serta staf dan relawan SPPG Sedayu.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama disampaikan oleh Kepala SPPG Sedayu, Ibu Khairani Putri Ginting, yang menyampaikan harapan agar SPPG Sedayu dapat berkontribusi nyata dalam peningkatan pemenuhan gizi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Turen.
Selanjutnya sambutan disampaikan oleh Ketua Yayasan Bapak Teddy Prayoga, yang menekankan pentingnya sinergi antara yayasan, pemerintah, dan masyarakat dalam mendukung keberlanjutan program SPPG. Sambutan berikutnya disampaikan oleh Mitra SPPG Bapak Jhon, yang menyatakan komitmennya untuk mendukung operasional dan pengembangan SPPG Sedayu. Sambutan ditutup oleh Lurah Sedayu Bapak Pratama Wiranata, yang mengapresiasi hadirnya SPPG sebagai upaya peningkatan kesejahteraan dan kesehatan warga Kelurahan Sedayu.
Acara dilanjutkan dengan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas berdirinya SPPG Sedayu dan harapan agar seluruh kegiatan yang dijalankan dapat membawa manfaat bagi masyarakat. Setelah itu dilakukan prosesi pembukaan dapur gizi SPPG Sedayu sebagai simbol dimulainya operasional pelayanan pemenuhan gizi.
Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan, panitia, staf, dan relawan SPPG Sedayu. Acara berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh kebersamaan hingga penutupan.
Dengan diresmikannya SPPG Sedayu ini, diharapkan dapat menjadi langkah strategis dalam mendukung program peningkatan gizi masyarakat serta memperkuat kolaborasi lintas sektor di wilayah Kecamatan Turen
























































