Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024, Kapolres Metro Jakarta Utara Salat Subuh Keliling

- Jurnalis

Rabu, 16 Oktober 2024 - 09:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta,- Teropongrakyat.co – Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Ahmad Fuady melaksanakan kegiatan Subuh Keliling dengan Shalat berjama’ah di Masjid Jami Keramat Luar Batang Jalan Luar Batang V Penjaringan Jakarta Utara, Selasa (15/10/2024) pagi.

Sebelum salat subuh berjamaah Kapolres Metro Jakarta Utara didampingi Habib Husen bin Hasan Alaydrus bersama para pejabat utama berziarah ke Makam Habib Husein bin Abu Bakar Alaydrus.

Kegiatan Subuh Keliling tersebut, dihadiri juga oleh Ketua DKM Keramat Luar Batang Ustadz H. Maswi serta para pejabat utama Polres Metro Jakarta Utara, Kapolsek Metro Penjaringan, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.

Dimana kegiatan subuh keliling ini dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah Sholat Subuh berjamaah.

Kombes Pol Ahmad Fuady memperkenalkan diri sebagai Kapolres Metro Jakarta Utara yang baru dan mengajak kepada para Jamaah Sholat Subuh agar bahu membahu dalam menjaga Kamtibmas dilingkungan sekitar apalagi sebentar lagi memasuki tahap pelantikan Presiden dan Wakil Presiden serta masa Kampanye Pemilukada Serentak 2024.

Subuh keliling ini selain untuk bersilaturahmi dengan masyarakat, juga untuk meningkatkan keimanan khususnya anggota Polres Metro Jakarta Utara dan Polsek Metro Penjaringan, karena dari iman dapat mencegah perbuatan yang melanggar hukum baik hukum agama maupun hukum negara,” tutur Kapolres Metro Jakarta Utara.

Baca Juga:  Asops Kasdivif 2 Kostrad Pimpin Latihan Teknik Menembak Pada Apel Dansat

Selain itu juga Kapolres Metro Jakarta Utara mengatakan, Shalat subuh berjamaah bertujuan untuk dapat terjalin hubungan silaturahmi bersama para jamaah.

”Subuh keliling ini rutin kita lakukan, guna dapat terjalinnya hubungan silaturahmi yang baik dengan Tokoh Agama dan masyarakat khususnya warga Kecamatan Penjaringan,” tuturnya.

Jody

Berita Terkait

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
Babinsa Mapurujaya Sertu Tangkas Budiono Selalu Rutin Mendampingi Petani Binaan Sebagai Upaya Mensukseskan Program Ketahanan Pangan Wilayah
Wakil Walikota Jakut Hadiri Dzikir dan Maulid Dilaksanakan FOKUS Doakan Pilkada 2024 Berjalan Damai
Meriahkan Pilkada Serentak 2024, Ancol Berikan Promo Spesial
Siaga Banjir, PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik
80 Pelajar Jakut Mengikuti Festival Pelajar Berintegritas di SMK Sejahtera
Gegara Galian C, Polisi Tembak Polisi

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 17:28 WIB

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

Jumat, 22 November 2024 - 17:26 WIB

Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

Jumat, 22 November 2024 - 17:21 WIB

Wakil Walikota Jakut Hadiri Dzikir dan Maulid Dilaksanakan FOKUS Doakan Pilkada 2024 Berjalan Damai

Jumat, 22 November 2024 - 17:19 WIB

Meriahkan Pilkada Serentak 2024, Ancol Berikan Promo Spesial

Jumat, 22 November 2024 - 17:17 WIB

Siaga Banjir, PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik

Berita Terbaru

Breaking News

Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

Jumat, 22 Nov 2024 - 17:26 WIB