Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS): Pengesahan RKAP Tahun 2026 PT Akses Pelabuhan Indonesia

- Jurnalis

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta -(teropongrakyat.co) PT Akses Pelabuhan Indonesia atau API merupakan Anak Perusahaan dari PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL), subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero), telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bersamaan dengan Pengesahaan Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2026 PT Akses Pelabuhan Indonesia, pada hari Senin 26 Januari 2026, bertempat di Pelindo Tower, Jakarta. RUPS tersebut dihadiri oleh Komisaris serta Direksi PT API, Pemegang Saham Mayoritas serta Pemegang Saham Minoritas, PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) dan PT Pelabuhan Tanjung Priok (PTP).

RUPS menjadi forum strategis untuk membahas dan menyepakati arah kebijakan serta rencana kerja perusahaan pada tahun mendatang. Dalam forum tersebut, manajemen memaparkan kinerja perusahaan, proyeksi bisnis, serta rencana program kerja yang akan dijalankan sepanjang tahun 2026 serta hasil operasional pada tahun 2025.

Baca Juga:  Kapolres Kepulauan Seribu Gelar Jumat Curhat di Pulau Tidung, Serap Aspirasi dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Plt. Direktur Utama PT Akses Pelabuhan Indonesia, Juli Tarigan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pengesahan RKAP 2026 merupakan langkah penting dalam menjaga kesinambungan bisnis perusahaan.

Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS): Pengesahan RKAP Tahun 2026 PT Akses Pelabuhan Indonesia - Teropong Rakyat

“Pengesahan RKAP 2026 menjadi komitmen bersama antara pemegang saham dan manajemen untuk memastikan PT Akses Pelabuhan Indonesia terus tumbuh secara sehat, terukur, dan berkelanjutan. RKAP ini kami susun dengan mempertimbangkan dinamika bisnis serta kebutuhan penguatan akses dan konektivitas pelabuhan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa seluruh rencana kerja yang tertuang dalam RKAP 2026 akan dilaksanakan dengan mengedepankan prinsip good corporate governance (GCG) serta pengelolaan risiko yang prudent. Pengesahan RKAP 2026 ini mencerminkan sinergi yang solid antara pemegang saham dan manajemen dalam mendorong peningkatan kinerja perusahaan serta penciptaan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan.

Baca Juga:  RUPS PT Akses Pelabuhan Indonesia: Laporan Keuangan 2024 Disetujui, Kinerja Perusahaan Meningkat

Sebagai anak perusahaan PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL), PT API berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan secara berkelanjutan, melalui penguatan tata kelola dan strategi manajemen yang tepat guna mencapai target-target Key Performance Indicator (KPI) yang telah ditetapkan.

Melalui RUPS ini, PT Akses Pelabuhan Indonesia optimistis dapat menjalankan RKAP 2026 secara optimal dan berkontribusi positif terhadap pencapaian target perusahaan serta strategi besar Pelindo Group.

 

Berita Terkait

PT Pelindo Solusi Logistik Dukung Mitra Global Kuatkan Jejaring Logistik Internasional
PT Pelindo Solusi Logistik Tegaskan Komitmen Kesehatan Pekerja Lewat MCU Holistik Berbasis Digital
ESG, IPC TPK Dorong Keselamatan Kerja TKBM Melalui Pelatihan K3
Aktivitas Logistik Kalbar Kian Dinamis, Arus Petikemas IPC TPK Pontianak Tumbuh 7,47% Sepanjang 2025
PT Pelindo Solusi Logistik Cepat Tanggap Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir Jakarta Utara
Dari Lingkungan hingga UMK, Program TJSL PT Pelindo Solusi Logistik 2025 Berikan Dampak Nyata Kepada Masyarakat
Wajah Baru Integrated Planning & Control Bawa Harapan Peningkatan Kinerja Pelabuhan Panjang
Sosialisasi Layanan Air Kapal via Sistem Phinnisi Digelar Pelindo Regional 2 Tanjung Priok

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:17 WIB

PT Pelindo Solusi Logistik Dukung Mitra Global Kuatkan Jejaring Logistik Internasional

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:34 WIB

Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS): Pengesahan RKAP Tahun 2026 PT Akses Pelabuhan Indonesia

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:16 WIB

PT Pelindo Solusi Logistik Tegaskan Komitmen Kesehatan Pekerja Lewat MCU Holistik Berbasis Digital

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:20 WIB

ESG, IPC TPK Dorong Keselamatan Kerja TKBM Melalui Pelatihan K3

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:02 WIB

Aktivitas Logistik Kalbar Kian Dinamis, Arus Petikemas IPC TPK Pontianak Tumbuh 7,47% Sepanjang 2025

Berita Terbaru

TNI – Polri

Warga Bantur Dikejutkan Temuan Pria Gantung Diri di Rumahnya

Sabtu, 31 Jan 2026 - 18:33 WIB

Breaking News

Polres Sumenep Amankan Tersangka Pengedar Sabu di Talango

Sabtu, 31 Jan 2026 - 16:04 WIB