Hujan Angin Terjang Pakisaji, Pohon Tumbang Tutup Akses Perumahan Citra Raya

- Jurnalis

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Malang | Teropongrakyat.co – Hujan disertai angin kencang menyebabkan sebuah pohon tumbang di jalan masuk Perumahan Citra Raya Pakisaji, Desa Pakisaji, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Kamis (29/1/2026) siang.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.45 WIB tepatnya di RT 22 RW 05 Desa Pakisaji. Pohon berukuran cukup besar tumbang dan sempat menutup akses jalan utama menuju perumahan. Beruntung, dalam kejadian ini tidak terdapat korban jiwa.

Hujan Angin Terjang Pakisaji, Pohon Tumbang Tutup Akses Perumahan Citra Raya - Teropong Rakyat

Sejumlah pihak langsung turun ke lokasi untuk melakukan penanganan cepat, di antaranya BPBD Kabupaten Malang sebanyak lima personel, Babinsa Desa Pakisaji Sertu Arief Rahman, perangkat Desa Pakisaji, Bhabinkamtibmas Desa Pakisaji Aiptu Wantoro, serta sekitar 10 warga setempat.

Baca Juga:  Tinjau Medan Tonting Hari Juang Kartika Tahap 2 TA 2025 Digelar di Wilayah Koramil 12/Bantur

Babinsa Pakisaji, Sertu Arief Rahman, menyampaikan bahwa kejadian tersebut murni disebabkan faktor cuaca ekstrem.

“Pohon tumbang ini akibat hujan deras disertai angin kencang. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Kami bersama BPBD, perangkat desa, dan warga langsung melakukan pembersihan agar akses jalan bisa segera normal kembali,” ujar Sertu Arief Rahman di lokasi kejadian.

Baca Juga:  Terkait Usulan PDIP agar Polri di Bawah TNI atau Kemendagri, Ini Respon Mabes TNI

Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi bencana akibat cuaca buruk, terutama saat hujan disertai angin.

Proses evakuasi dan pembersihan pohon tumbang berlangsung lancar berkat sinergi antara aparat TNI-Polri, BPBD, pemerintah desa, dan warga setempat. Jalan masuk Perumahan Citra Raya Pakisaji kini kembali dapat dilalui kendaraan.

Berita Terkait

Polisi Lakukan Olah TKP Ledakan Pabrik Tahu di Pakisaji Malang, Satu Pekerja Meninggal Dunia
Warga Bantur Dikejutkan Temuan Pria Gantung Diri di Rumahnya
PC LDII Hadiri Pisah Sambut Kapolsek Pakisaji, Dukung Sinergi Jaga Kamtibmas
Polres Gresik Amankan Tersangka Pengedar Ribuan Pil Koplo di Tlogopojok
Kasus Dugaan Penipuan Dan Penggelapan Senilai 500 Juta Hampir Setahun Proses Di Polres Pasuruan Kota, Korban Minta Keadilan
Kapolres Malang Lantik Pejabat Baru, Perkuat Lini Terdepan Pelayanan Masyarakat
Upacara Sertijab Pejabat Utama Polres Batu, Kapolres Tekankan Profesionalisme dan Peningkatan Kinerja
Polres Pasuruan Ungkap Curanmor Lintas Wilayah Dua Tersangka Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 19:44 WIB

Polisi Lakukan Olah TKP Ledakan Pabrik Tahu di Pakisaji Malang, Satu Pekerja Meninggal Dunia

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:33 WIB

Warga Bantur Dikejutkan Temuan Pria Gantung Diri di Rumahnya

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:57 WIB

PC LDII Hadiri Pisah Sambut Kapolsek Pakisaji, Dukung Sinergi Jaga Kamtibmas

Sabtu, 31 Januari 2026 - 15:38 WIB

Polres Gresik Amankan Tersangka Pengedar Ribuan Pil Koplo di Tlogopojok

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:49 WIB

Kasus Dugaan Penipuan Dan Penggelapan Senilai 500 Juta Hampir Setahun Proses Di Polres Pasuruan Kota, Korban Minta Keadilan

Berita Terbaru

TNI – Polri

Warga Bantur Dikejutkan Temuan Pria Gantung Diri di Rumahnya

Sabtu, 31 Jan 2026 - 18:33 WIB

Breaking News

Polres Sumenep Amankan Tersangka Pengedar Sabu di Talango

Sabtu, 31 Jan 2026 - 16:04 WIB