BINUS Rayakan Ulang Tahun ke-43 dengan Komitmen Membangun dan Memberdayakan Nusantara

- Jurnalis

Senin, 15 Juli 2024 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Image

Jakarta,
1 Juli 2024 – BINUS University, perguruan
tinggi top di Indonesia, merayakan ulang tahun ke-43 dengan penuh semangat dan
optimisme. Acara peringatan yang diadakan di kampus Anggrek, BINUS @Kemanggisan, ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh
civitas akademika BINUS dari berbagai daerah di Indonesia, baik secara onsite
maupun via Zoom.

Perhelatan akbar ini menandakan 43 tahun perjalanan BINUS dalam
berkontribusi membangun dan memberdayakan bangsa Indonesia. Acara diawali
dengan ucapan selamat ulang tahun dari BINUS UniversityBINUS SCHOOLSATU University, dan lini bisnis lainnya dari berbagai daerah,
yang mencerminkan semangat persatuan dan kolaborasi dalam mewujudkan visi
BINUS.

Baca Juga:  VRITIMES Mengumumkan Kemitraan Media dengan Inforuangpublik.com

Image

Momen spesial ini semakin berkesan dengan pemotongan
kue ulang tahun ke-43, melambangkan komitmen BINUS untuk terus berkembang
dan berkarya. Sepanjang perjalanannya, BINUS telah melahirkan
alumni-alumni yang berkontribusi dalam berbagai bidang, membawa nama baik
bangsa Indonesia di kancah internasional.

Image

“BINUS telah membangun kebih dari 200.000
komunitas BINUSIAN,” ujar CEO Bina Nusantara, Bernard Gunawan. “Sejalan
dengan Visi BINUS 2035, BINUS terus berkomitmen untuk terus memberikan
kontribusi nyata melalui program-program pendidikan berkualitas yang berdampak
besar bagi BINUSIAN dan masyarakat demi Nusantara yang lebih baik”, ungkap
Bernard Gunawan

Lebih dari sekadar institusi pendidikan, BINUS
telah menjelma menjadi komunitas yang inovatif dan dinamis. Berbagai
program dan kegiatan yang diselenggarakan BINUS tidak hanya berfokus pada
pengembangan ilmu pengetahuan, tetapi juga karakter dan jiwa kepemimpinan
para mahasiswanya.

Baca Juga:  Japanese Curry - Inovasi Menu Baru Bernuansa Jepang dari A&W Indonesia Menjelang Akhir Tahun 2024

“Saya ingin mengucapkan terima kasih dan apresiasi
yang sebesar-besarnya kepada seluruh BINUSIAN yang berkomitmen dan mendedikasikan
karya nyata bersama BINUS selama 43 tahun,” tambah Bapak Bernard Gunawan. “BINUS
akan terus tumbuh dan memberikan manfaat yang lebih besar lagi kedepannya”.

Ulang tahun ke-43 BINUS menjadi momentum untuk terus
berkarya dan menginspirasi generasi muda Indonesia. Di bawah naungan
tagline “Fostering and Empowering Society,” BINUS optimis akan terus
melahirkan talenta-talenta terbaik bangsa yang siap membawa Indonesia menuju
masa depan yang gemilang.

Berita Terkait

Last Call Kapal ‘Tanto Salam’ dan First Call ‘Tanto Saudara’ Jadi Sorotan Perayaan Pergantian Tahun di Pelabuhan Tanjung Priok
Bukti Konsistensi Kinerja: NPCT1 Raih Tonggak 10 Juta TEUs Sejak Beroperasi
Lapar Tapi Males Ribet? Foodcourt Citra Living Jadi Jawabannya
Pelindo Solusi Logistik Group Wujudkan Ekonomi Hijau melalui Program TJSL MADANI
Peninjauan Lokasi Simpang JLLB-FOTL Surabaya PT Akses Pelabuhan Indonesia
Kesiapan Layanan JTCC Saat Periode Libur NATARU 2025/26
Ctp Hadiri Sosialisasi Terkait SPM Jalan TOL
Holisme dalam Perbaikan: SPTP Memperkuat Terminal di Barat dan Timur dengan Standar Dunia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 17:42 WIB

Last Call Kapal ‘Tanto Salam’ dan First Call ‘Tanto Saudara’ Jadi Sorotan Perayaan Pergantian Tahun di Pelabuhan Tanjung Priok

Rabu, 31 Desember 2025 - 08:14 WIB

Bukti Konsistensi Kinerja: NPCT1 Raih Tonggak 10 Juta TEUs Sejak Beroperasi

Senin, 29 Desember 2025 - 08:23 WIB

Lapar Tapi Males Ribet? Foodcourt Citra Living Jadi Jawabannya

Selasa, 23 Desember 2025 - 15:44 WIB

Pelindo Solusi Logistik Group Wujudkan Ekonomi Hijau melalui Program TJSL MADANI

Selasa, 23 Desember 2025 - 11:50 WIB

Peninjauan Lokasi Simpang JLLB-FOTL Surabaya PT Akses Pelabuhan Indonesia

Berita Terbaru

Breaking News

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:08 WIB