Bangun Sinergitas, PWI Pokja Walikota Jakarta Utara Audiensi Dengan KSOP Utama Tanjung Priok

- Jurnalis

Selasa, 5 November 2024 - 13:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Teropongrakyat.co –  Dalam rangka membangun sinergitas serta kolaborasi di wilayah Jakarta Utara, Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pokja Jakarta Utara melakukan audiensi dengan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Tanjung Priok.

Pengurus PWI Walikota Jakarta Utara disambut langsung oleh Bapak Takwim Masuku selaku Kepala Kantor KSOP Utama Tanjung Priok beserta jajarannya, di Ruang Anjungan, pada Senin (4/11/2024).

Pengurus PWI Pokja Walikota Jakarta Utara yang hadir adalah Kalaus Naibaho, Hendro, Massania, Romli, Amron dan Yadi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PWI Pokja Walikota Jakarta Utara Kalaus Naibaho menyampaikan bahwa KSOP Utama Tanjung Priok merupakan salah satu mitra strategis karena kewenangannya sebagai regulator di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok dan sekitarnya.

“Karena menjadi Obyek Vital Nasional, Pelabuhan Tanjung Priok ini menjadi sorotan banyak pihak sehingga selalu seksi menjadi materi liputan rekan-rekan wartawan. Agar di lapangan tidak ada kendala, maka perlu koordinasi dengan KSOP Utama Tanjung Priok alias ‘Gubernur’-nya pelabuhan,” ujarnya.

Baca Juga:  Lagi, Galian C Ilegal Menelan Korban Jiwa, Aktivis 98: Polisi Harus Usut Tuntas, Siapa Bermain, Siapa Bertangung Jawab?

Dalam kesempatan tersebut, kedua belah pihak juga membahas tentang kerjasama dalam hal pelatihan jurnalistik dan konten, guna memaksimalkan peran kehumasan Kantor KSOP Utama Tanjung Priok.

“Sebaliknya juga demikian, kami berharap KSOP Utama Tanjung Priok juga dapat memberikan pelatihan bagi wartawan. Kan banyak istilah-istilah di pelabuhan yang banyak tidak diketahui rekan-rekan wartawan, ini yang perlu dibekali, sehingga tidak salah dalam penulisan dan memahami apa yang ditulis,” tutur Kalaus yang memiliki Sertifikat Wartawan Madya ini.

Tidak lupa, Kalaus juga berterimakasih kepada Kepala KSOP Utama Tanjung Priok atas kesempatan audiensi yang diberikan. Kalaus berharap, kolaborasi PWI dengan KSOP Utama Tanjung Priok dapat juga terlaksana dengan instansi lain yang ada di Pelabuhan Tanjung Priok.

Atas kunjungan ini, Kepala KSOP Utama Tanjung Takwim Masuku mengaku senang bisa bertemu dengan Pengurus PWI Pokja Jakarta Utara.

Baca Juga:  Rapat Pleno Terbuka Rekapitukasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Tingkat Kecamatan Johar Baru

Takwim berharap, PWI dapat merangkul seluruh wartawan untuk bersinergi dengan pemerintah dan para pemangku kepentingan lainnya yang ada di Jakarta Utara khususnya.

“Bagi kami, teman-teman pers adalah bagian yang tidak terpisahkan dalam aktifitas kami. Tanpa peran pers, apa yang dilakukan pemerintah tidak dapat tersampaikan kepada publik. Melalui peran media, informasi dan capaian yang telah dilakukan oleh pemerintah untuk kepentingan masyarakat dapat diketahui secara luas. Ini adalah sinergitas yang baik,” ungkapnya.

Takwim juga menegaskan bahwa pihaknya sebagai pemerintah tentu menerima organisasi yang sah dan dilegalkan oleh pemerintah.

“Sebelum kami menerima teman-teman PWI, kami juga melakukan pengecekan dahulu, ternyata benar ini yang memiliki SK Menkumham,” tegas Takwim.

Hadir mendampingi Kepala KSOP Utama Tanjung Priok, diantaranya Kabag TU, Rita EM Simanjuntak, Kasi Lala Darwin Purba mewakili Kabid Lala, Kasubag Humas Osman dan staf kehumasan Dimas.

Jody

Berita Terkait

Terkait Penggunaan Senpi Anggota Kepolisian, Kompolnas Minta Presiden Prabowo Evaluasi 
Kampung Ramah Lingkungan Wilayah Rw.05 Desa Kabasiran Kacamatan Parung Panjang ” Potensi Dalam Mengelolah Kerajinan Dan Kreatifitas para Warga
Pelindo Sunda Kelapa Gelar COFFE CONNECT: Pembenahan Layanan dan Infrastruktur Jadi Fokus Saat ini
Timnas Indonesia Ditahan Imbang Laos dengan Skor 3-3 di Piala AFF 2024
Dibawah Naungan sholawat (DNS) Berikan Bantuan kepada Para Korban Kebakaran di Kemayoran
Hadiri Peremajaan Ketua RT 04 RW 08 Kelurahan Utan Panjang, Kapolsek Kemayoran beri Pesan Begini
Apresiasi PEWARNA Indonesia (API) Mini 2024 di Gelar di PGI AH
SDN Rawabadak Utara 15 Meriahkan P5 dengan Tema “Bhineka Tunggal Ika: Berbeda Itu Indah”

Berita Terkait

Jumat, 13 Desember 2024 - 18:57 WIB

Terkait Penggunaan Senpi Anggota Kepolisian, Kompolnas Minta Presiden Prabowo Evaluasi 

Jumat, 13 Desember 2024 - 18:31 WIB

Kampung Ramah Lingkungan Wilayah Rw.05 Desa Kabasiran Kacamatan Parung Panjang ” Potensi Dalam Mengelolah Kerajinan Dan Kreatifitas para Warga

Jumat, 13 Desember 2024 - 17:59 WIB

Pelindo Sunda Kelapa Gelar COFFE CONNECT: Pembenahan Layanan dan Infrastruktur Jadi Fokus Saat ini

Kamis, 12 Desember 2024 - 22:22 WIB

Timnas Indonesia Ditahan Imbang Laos dengan Skor 3-3 di Piala AFF 2024

Kamis, 12 Desember 2024 - 15:38 WIB

Dibawah Naungan sholawat (DNS) Berikan Bantuan kepada Para Korban Kebakaran di Kemayoran

Berita Terbaru