Melalui Kotak Saran, Warga Puji Kualitas Pelayanan Cepat dan Ramah Polsek Kemayoran

- Jurnalis

Rabu, 5 November 2025 - 21:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Teropongrakyat.co – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Polsek Kemayoran menyediakan kotak saran di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT). Dari hasil evaluasi kotak saran periode terbaru, tercatat ada enam penyampaian masukan dan apresiasi dari masyarakat yang datang membuat laporan maupun permohonan pelayanan.

Inisiatif dari kotak saran inipun mendapat tanggapan positif dari warga kemayoran. Seperti yang disampaikan oleh salah seorang warga, Susan, dirinya mengapresiasi pelayanan di polsek tersebut yang cukup baik. Meski begitu, dirinya juga berharap adanya penambahan petugas di meja pelayanan agar lebih mempercepat proses.

Selain Susan, ada juga dua warga lainnya yang tida mencamtumkan nama, keduanya memberikan saran agar diberlakukan sistem nomor antrean guna meningkatkan ketertiban dan kenyamanan dalam pelayanan.

Baca Juga:  Polres Ponorogo Amankan Komplotan Peminta Sumbangan Uangnya Digunakan Untuk Judi

Warga lainnya, Sudarto menilai pelayanan SPKT Polsek Kemayoran sudah sangat baik. Hal senada juga disampaikan oleh Amin. Dimana dirinya mengaku sangat puas atas pelayanan yang diberikan dengan cukup ramah dan responsif. Selain itu, seorang warga lain yang sedang melaporkan kehilangan KTP, juga mengatakan jika pelayanan di SPKT Polsek Kemayoran cukup cepat. Sehingga, pelayanan tersebut dinilai cukup membantu.

Menyikapi hal tersebut, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengapresiasi bentuk partisipasi masyarakat dalam memberikan kritik dan saran untuk peningkatan pelayanan Polri.

Baca Juga:  Tragedi 7 Jenazah Mengapung di Kali Bekasi, Ini Penjelasan Polres Metro Bekasi Kota

“Setiap masukan dari masyarakat menjadi bahan evaluasi bagi kami untuk terus memperbaiki dan meningkatkan mutu pelayanan publik,” ucapnya.

Di sisi lain, Kapolsek Kemayoran Kompol, Dr. Agung Ardiyansyah menegaskan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti saran yang disampaikan melalui kotak saran tersebut.

“Kami berkomitmen memberikan pelayanan yang cepat, ramah, dan profesional. Saran berupa penambahan petugas dan penerapan nomor antrean akan kami kaji untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat saat mengakses layanan SPKT,” ujarnya.

(Irawan)

Berita Terkait

Perkuat Sinergitas, Senkom Mitra Polri dan Korlantas Polri Teken PKS Fungsi Lalu Lintas
Briptu Firman, Polisi Polres Malang Berprestasi di Berbagai Ajang Bela Diri
Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Digelar di Bantur, Dukung Peningkatan Gizi Masyarakat
Polres Priok Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Kasatreskrim
Kodim 0818 Malang-Batu: Menembus Hujan Dan Lumpur Demi Jembatan Gantung Garuda Desa Ternyang
Warga Pujon Geger, Petani Ditemukan Meninggal Dunia Tergantung di Gubuk Kebun Apel
Jaga Stamina dan Kinerja, Kapolres Batu Bersama PJU Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Berkala
Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional, Kapolres Batu Tekankan Pelayanan Sepenuh Hati dan Respons Cepat

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 21:21 WIB

Perkuat Sinergitas, Senkom Mitra Polri dan Korlantas Polri Teken PKS Fungsi Lalu Lintas

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:00 WIB

Briptu Firman, Polisi Polres Malang Berprestasi di Berbagai Ajang Bela Diri

Selasa, 20 Januari 2026 - 11:49 WIB

Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Digelar di Bantur, Dukung Peningkatan Gizi Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026 - 11:01 WIB

Polres Priok Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Kasatreskrim

Selasa, 20 Januari 2026 - 05:54 WIB

Kodim 0818 Malang-Batu: Menembus Hujan Dan Lumpur Demi Jembatan Gantung Garuda Desa Ternyang

Berita Terbaru