Jasa Raharja Kanwil DKI Jakarta Raih Penghargaan atas Kontribusi Optimalisasi Pajak Kendaraan

- Jurnalis

Kamis, 26 Juni 2025 - 22:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Teropongrakyat.co –  Jasa Raharja Kantor Wilayah (Kanwil) Utama DKI Jakarta menerima penghargaan dalam acara Malam Apresiasi Pajak Daerah 2025 yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (17/6/2025).

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung kepada Kepala Kanwil Utama Jasa Raharja DKI Jakarta, Radito Risangadi.

Penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi atas kontribusi aktif Jasa Raharja dalam mendukung penguatan sistem pengutipan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), yang menjadi salah satu sumber utama pendapatan daerah.

Melalui kolaborasi sinergis dengan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Ditlantas Polda Metro Jaya, dan berbagai instansi terkait lainnya, Jasa Raharja turut mendorong peningkatan kepatuhan wajib pajak di wilayah DKI Jakarta.

Dalam sambutannya, Gubernur Pramono Anung menegaskan bahwa apresiasi ini diberikan kepada para wajib pajak dan mitra strategis yang telah berkontribusi nyata mendukung visi Jakarta sebagai kota global yang berdaya saing.

Baca Juga:  Pemkab Bekasi Masuk Zona Merah KPK, Skor Pencegahan Korupsi Anjlok

“Kami tidak hanya mengejar target penerimaan, tetapi juga mendorong kepatuhan, transparansi, dan kolaborasi antarlembaga,” ujarnya melalui keterangan pers, Kamis (19/6/2025).

Peran penting sinergi antarlembaga
Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diberikan Pemprov DKI Jakarta kepada jajaran Jasa Raharja Wilayah DKI Jakarta.

Ia menekankan pentingnya sinergi antarlembaga dalam memperkuat sistem perpajakan daerah, khususnya di sektor transportasi darat.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi erat antara Jasa Raharja, Bapenda, Ditlantas Polda Metro Jaya, serta seluruh pemangku kepentingan lainnya,” ujar Dewi.

Jasa Raharja, lanjut dia, terus berkomitmen memberikan layanan yang proaktif, berbasis data, dan berorientasi pada peningkatan kepatuhan masyarakat terhadap kewajiban perpajakan

Dalam beberapa tahun terakhir, Jasa Raharja Wilayah DKI Jakarta secara konsisten mendorong inovasi layanan dan digitalisasi sistem untuk mendukung pengutipan PKB serta Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Baca Juga:  Presiden Prabowo Diminta Layangkan Nota Protes Resmi ke Pemerintah Belanda Terkait Riset OCCRP

Integrasi data kendaraan bermotor yang dilakukan bersama Bapenda dan Ditlantas telah memudahkan identifikasi wajib pajak yang belum patuh, serta memungkinkan pendekatan yang lebih efektif dalam edukasi dan pengawasan.

Melalui program seperti layanan jemput bola, sosialisasi di ruang publik, dan peningkatan kualitas layanan di Samsat, Jasa Raharja turut membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya membayar pajak kendaraan secara tepat waktu.

Upaya tersebut berkontribusi pada meningkatnya realisasi penerimaan pajak daerah, yang pada 2025 ditargetkan mencapai Rp 48 triliun oleh Pemprov DKI Jakarta.

Apresiasi itu menjadi simbol penguatan kemitraan strategis antara Jasa Raharja dan Pemprov DKI Jakarta dalam membangun tata kelola perpajakan daerah yang transparan, berintegritas, dan adaptif terhadap tantangan zaman. (Redaksi)

Berita Terkait

BMKG Prakirakan Hujan Ringan hingga Sedang Dominasi Cuaca DKI Jakarta Pekan Ini
Kejari Depok Tetapkan Dua Orang Tersangka Korupsi Pengadaan Lahan PT APR
Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa
Wakapolres Jakarta Utara Kunjungi Kampung Tangguh RW 01 Koja, Forkopimpo Salurkan Bantuan dan Perkuat Program Anti Narkoba
Advokasi Guru Menggema di Senayan, Rocky Candra dan TIDAR Dorong RUU Perlindungan Guru ke BALEG DPR RI
Aksi Unjuk Rasa Angkot Bogor Hari Ini, Warga Diimbau Hindari Balai Kota Sejak Pagi
Aset Daerah Disoal, Barisan Muda Bekasi Demo DPRD dan Laporkan Dugaan Pelanggaran ke Inspektorat
PAMA Resmi Membuka Bulan K3 Nasional 2026, Perkuat Sistem, Pengawasan, dan Budaya Keselamatan

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:09 WIB

BMKG Prakirakan Hujan Ringan hingga Sedang Dominasi Cuaca DKI Jakarta Pekan Ini

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:38 WIB

Kejari Depok Tetapkan Dua Orang Tersangka Korupsi Pengadaan Lahan PT APR

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:51 WIB

Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:13 WIB

Wakapolres Jakarta Utara Kunjungi Kampung Tangguh RW 01 Koja, Forkopimpo Salurkan Bantuan dan Perkuat Program Anti Narkoba

Kamis, 22 Januari 2026 - 08:58 WIB

Advokasi Guru Menggema di Senayan, Rocky Candra dan TIDAR Dorong RUU Perlindungan Guru ke BALEG DPR RI

Berita Terbaru

Breaking News

Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa

Kamis, 22 Jan 2026 - 13:51 WIB