Hadirkan Banyak Penyempurnaan, Suzuki XL7 Hybrid Alpha Kuro Umumkan Harga Resmi

- Jurnalis

Minggu, 21 September 2025 - 14:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, TeropongRakyat.co – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan varian anyar XL7 Hybrid. Model ini menjadi varian tertinggi dan diberi nama Suzuki XL7 Hybrid Alpha Kuro.

“New XL7 Hybrid menghadirkan sembilan penyempurnaan utama,” kata Direktur Marketing PT SIS Harold Donnel dalam acara peluncuran Suzuki XL7 Hybrid Alpha Kuro secara daring.

Kuro sendiri diambil dari Bahasa Jepang yang artinya hitam. Itu bisa dilihat di beberapa bagian eksterior Suzuki XL7 Hybrid Alpha Kuro, yang mulai menghitam. Beberapa bagian itu di antaranya adalah lampu depan-belakang, bumper depan-belakang dan bagian pintu belakang.

Baca Juga:  Boyong Mobil Listrik ke Pasar Indonesia, AION UT Siap Jadi Trendsetter

Selanjutnya, warna hitam juga hadir di gagang pintu, roof rail, spoiler belakang, side kirt, atap dan emblem Alpha. Perubahan ini hanya terjadi di bagian luarnya saja, sedangkan bagian kabinnya tidak mengalami perubahan besar dari model sebelumnya.

Bicara mesin, Xl7 Hybrid Alpha Kuro juga tetap menggunakan spesifikasi yang sama dari varian lainnya. Mesin yang digunakan adalah K15B 1.500cc dengan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS). Yang jadi pembeda, tipe Alpha Kuro hanya tersedia dalam transmisi otomatis.

Baca Juga:  Moreno Rencanakan Reshuffle di Badan Kepengurusan IMI (Ikatan Motor Indonesia)

Suzuki menyediakan tiga opsi warna bodi yang masing-masing mencerminkan kepribadian pengendara, yakni Cool Black yang dijual Rp312.200.000, Savanna Ivory–Black – Two Tone Rp314.200.000 dan Snow White Pearl–Black – Two Tone Rp314.200.000 (OTR Jakarta).

PT SIS menaruh target penjualan sebanyak 300 unit per bulan untuk varian baru ini. Mereka juga memastikan bahwa tipe XL7 Hybrid lainnya, yakni Beta, Alpha dan Zeta masih tetap dipasarkan di Indonesia.

Berita Terkait

Lereng Gunung Kawi X TRI Adventure, Bupati Malang Dorong Sport Tourism Terpadu dan Pemberdayaan Desa
Investasi Lebih dari US$ 346 Juta Dorong Ekspansi Industri Kendaraan Listrik di Indonesia
Fun Jip Wisata Segoro Kidul di Pantai Kondang Merak Berlangsung Meriah, Forkopimda Malang Ikut Menjajal Rute Ekstrem
Jakarta Two Doors Meet 2025, Tempatnya Penggemar Mobil dua Pintu
GJAW 2025 Akan Segera Digelar, Ini Daftar Merek yang Berpartisipasi dan Harga Tiketnya
Chery Lakukan Serah Terima 1.000 Tiggo Unit Cross CSH, Kukuhkan Dominasi Hybrid
The Spirit Rolls On: Harley-Davidson® Resmikan Dealer Terbaru ke-6 di Surabaya
Hadirkan Motor SUV Premium Wahana Honda Luncurkan New ADV160 di Segmen Skutik

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 22:16 WIB

Lereng Gunung Kawi X TRI Adventure, Bupati Malang Dorong Sport Tourism Terpadu dan Pemberdayaan Desa

Minggu, 23 November 2025 - 20:27 WIB

Investasi Lebih dari US$ 346 Juta Dorong Ekspansi Industri Kendaraan Listrik di Indonesia

Minggu, 16 November 2025 - 19:59 WIB

Fun Jip Wisata Segoro Kidul di Pantai Kondang Merak Berlangsung Meriah, Forkopimda Malang Ikut Menjajal Rute Ekstrem

Kamis, 13 November 2025 - 12:01 WIB

Jakarta Two Doors Meet 2025, Tempatnya Penggemar Mobil dua Pintu

Jumat, 7 November 2025 - 17:46 WIB

GJAW 2025 Akan Segera Digelar, Ini Daftar Merek yang Berpartisipasi dan Harga Tiketnya

Berita Terbaru