Mendes Yandri Bakal Susun Modul Desa Tematik untuk Genjot Ketahanan Pangan

- Jurnalis

Minggu, 29 Desember 2024 - 09:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung – TeropongRakyat.Co || Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto menegaskan jika telah menandatangani Peraturan Menteri Desa Nomor 2 Tahun 2025 yang mencantumkan alokasi serendahnya 20 persen Dana Desa untuk Ketahanan Pangan.

“Jadi alokasi ini serendah-serendahnya 20 persen Dana Desa untuk Ketahanan Pangan dan ini bisa lebih jika Desa tersebut miliki potensi pertanian,” kata Mendes Yandri dalam Rapat Koordinasi Terbatas Bidang Pangan di Mahan Agung di Kota Bandar Lampung, Sabtu (28/12/2024).

Dalam Rakor yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan itu, Mendes Yandri menjabarkan, Permendesa ini bakal dijabarkan lebih detail lagi sebagai Petunjuk Teknis

“Kami bakal Rapat Paripurna lengkap untuk membahas penyusunan modul untuk desa tematik seperti Desa Padi, Desa Cabe, Desa Melon, Desa Jagung dan sebagainya,” kata Mantan Wakil Ketua MPR ini.

Selanjutnya, Mendes Yandri bakal manggandeng Kementerian Dalam Negeri untuk berkolaborasi untuk menyosialisasikan Modul Desa Tematik ink ke Kepala Daerah dan Kepala Desa untuk memastikan 20 Persen Dana Desa untuk Ketahanan Pangan.

Baca Juga:  Jelang Pilkada Serentak, Panglima TNI dan Kapolri Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Semarang

Hal dilakukan, kata Mendes Yandri, untuk memastikan jika Dana Desa itu tetap sasaran dan dirasakannya langsung oleh warga desa.

Mendes Yandri menegaskan jika pihaknya sudah kerja sama dengan Kejaksaan Agung untuk program Jaksa Garda Desa (Jaga Desa) untuk maksimalkan penyaluran Dana Desa.

“Termasuk Dana Desa bisa dikelola BUMDes hingga miliki modal dan semakin berkembang hingga bisa menurunkan angka kemiskinan di desa,” kata Mendes Yandri.

Mendes Yandri meyakini jika seluruh Desa bersatu dan fokus untuk Ketahanan Pangan sesuai Desa Tematik maka Swasembada Pangan bisa diwujudkan sesuai target tahun 2027.

Mendes Yandri mengundang Menko Pangan untuk hadir dalam Kick Off Desa Tematik di Kabupaten Subang, Jawa Barat bersama Mabes Polri dan Kementerian Pertanian.

“Momen itu juga kami merilis Festival Bangun Desa se-Indonesia yang puncak pelaksanaannya Bulan Agustus 2025,” kata Mendes Yandri.

Baca Juga:  BRI BO Serang Gelar Diskusi Promo BRI Bersama PLN UP3 Banten Utara

Sementara itu, Menko Pangan Zulkifli Hasan menjelaskan, Rakor ini membahas Swasembada Pangan yang semula ditargetkan 2029, namun dimajukan menjadi 2027.

Menteri yang akrab disapa Zulhas ini mengatakan, Swasembada Pangan merupakan program prioritas yang dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.

“Kami sudah putuskan tahun 2025 tidak lagi impor beras, garam, jagung, dan gula untuk konsumsi,” kata Zulhas.

Zulhas memaparkan, untuk menggenjot Swasembada Pangan diperlukan optimalisasi fasilitas penunjang yang ada seperti irigasi.

“Ada dua juta lahan Tadah Hujan yang akan kita bangun irigasinya,” kata Ketua Umum DPP PAN ini.

Turut mendampingi Mendes Yandri, Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan Antar Lembaga Samsul Widodo.

Sementara itu, anggota Kabinet Merah Putih yang hadir seperti Menteri Perdagangan Budi Santoso, Wakil Mendagri Bima Arya dan Wakil Menteri Kelautan dan Perikanan Didit Herdiawan.

Penulis : Firman/Kemendes PDT

Berita Terkait

Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya
Sawit Tiba-tiba Tumbuh di Kawasan Hutan Cirebon, Pemkab Mengaku Kaget dan Langsung Hentikan Aktivitas
Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel
Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+
Kebersamaan Insan BRILiaN BRI Kebon Jeruk dalam Momentum Upacara Bela Negara
Apresiasi Nasabah, BRI KC Jakarta Jelambar Serahkan Hadiah Motor Pemenang Program PHS
BRI Kebon Jeruk Salurkan Sembako sebagai Bentuk Apresiasi kepada Petugas Keamanan
Perluas Akuisisi Merchant Digital, BRI KC Jakarta Jelambar Jalin Kerja Sama dengan Ebuzz di Pringgodani Golf Driving Range

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:50 WIB

Dokter Detektif Terseret Kasus Hukum, Richard Lee Resmi Jadi Tersangka dan Dipanggil Polda Metro Jaya

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:08 WIB

Sambut HPN 2026, PWI Bangka Selatan Ajak Wartawan Jelajah Wisata Basel

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:15 WIB

Perkuat Kemitraan Premium Merchant, BRI KC Jakarta Jelambar Hadiri Anniversary Beauty+

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:14 WIB

Kebersamaan Insan BRILiaN BRI Kebon Jeruk dalam Momentum Upacara Bela Negara

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:13 WIB

Apresiasi Nasabah, BRI KC Jakarta Jelambar Serahkan Hadiah Motor Pemenang Program PHS

Berita Terbaru

TNI – Polri

Operasi Lilin Semeru 2025, Nataru di Bojonegoro Berlangsung Aman

Selasa, 6 Jan 2026 - 16:42 WIB