Wujud Kepedulian, Satgas TMMD dan Warga Kompak Perbaiki Jalan Desa

- Jurnalis

Kamis, 30 Oktober 2025 - 10:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tidore Kepulauan – Teropongrakyat.co –  Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat kembali terlihat di Desa Wama, Kecamatan Oba Selatan, Kota Tidore Kepulauan. Anggota Satgas TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore bersama masyarakat setempat bahu membahu mengambil pasir timbunan untuk memperbaiki jalan desa yang becek saat musim hujan, Kamis (30/10/2025). Kegiatan tersebut muncul dari kepedulian anggota Satgas terhadap kondisi akses jalan desa yang kerap tergenang air, sehingga menghambat aktivitas warga.

Danpos Wama, Serka Amir Said, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan sasaran tambahan dari program TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore. “Melihat kondisi jalan yang becek setiap kali hujan, kami bersama Kepala Desa berinisiatif melakukan penimbunan agar jalan ini bisa dilalui dengan nyaman. Ini bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga:  Hendak Tawuran, Polsek Johar Baru Amankan Pelajar di Sejumlah Titik di Wilayah Johar Baru

Menurutnya, perbaikan jalan ini bukan hanya untuk memperlancar transportasi warga, tetapi juga sebagai wujud nyata semangat gotong royong antara TNI dan masyarakat. “Kami ingin TMMD tidak hanya fokus pada sasaran fisik utama, tetapi juga memberi manfaat langsung terhadap kebutuhan sehari-hari masyarakat,” tambahnya.

Baca Juga:  Peserta Aksi Unjuk Rasa Sempat Tertahan, Akhirnya Diizinkan Lanjut ke Depan Gedung DPR-MPR

Dengan semangat kebersamaan, anggota Satgas TMMD dan warga tampak antusias mengangkut dan menimbun pasir di titik-titik jalan yang rusak. Kerja sama dan canda tawa membuat suasana gotong royong terasa hangat dan penuh semangat. “Melalui kegiatan sederhana namun berdampak besar ini, semangat TNI Manunggal Rakyat kembali terwujud nyata di Desa Wama, membangun tidak hanya infrastruktur, tetapi juga mempererat ikatan kebersamaan demi kemajuan desa,” pungkas Serka Amir Sahid. (*)

Berita Terkait

Polda Metro Jaya Ungkap Kasus Pembunuhan di TPU Jakasampurna, Dua Pelaku Ditangkap
DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar
Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi
WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang
Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang
Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi
Hari Pertama Sekolah di Bogor Kacau, Hujan Deras Picu Kemacetan di Hampir Semua Akses Utama
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Jabodetabek, Hujan Lebat Berpotensi Disertai Petir

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:34 WIB

DPP HMTN MP Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat Tani Nusantara Ter Integrasi di Sukabumi, Target Seluas 400 Hektar

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:46 WIB

Polda Metro Jaya Amankan Terduga Pelaku Terkait Peristiwa Kematian di Bekasi

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:08 WIB

WARU Iblis Perenggut Jiwa Yang Malang

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:47 WIB

Kapal KM BIMA Mati Mesin di Perairan Onrust, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi 17 Penumpang

Senin, 12 Januari 2026 - 20:05 WIB

Aksi Curanmor Disertai Penembakan di Jakarta Berhasil Diungkap Polisi

Berita Terbaru