Suzuki eVitara Siap Bersaing di Pasar EV Indonesia Mulai Tahun 2026

- Jurnalis

Kamis, 13 Februari 2025 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, TeropongRakyat.co – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku agen pemegang merek (APM) Suzuki di Indonesia telah menegaskan akan segera meluncurkan Suzuki eVitara sebagai produk kendaraan listrik pertamanya di Indonesia pada tahun 2026 mendatang.

“Saya umumkan bahwa kami akan luncurkan Suzuki eVitara pada awal tahun 2026 ke pasar otomotif Indonesia,” jelas Presiden Direktur PT SIS, Minoru Amano dalam konferensi persnya di IIMS 2025, JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (13/2/2025).

Menurut Minoru Amano, rencana untuk menghadirkan eVitara ke Indonesia ini merupakan salah satu bentuk komitmen Suzuki dalam menciptakan masa depan monilitas yang berkelanjutan, termasuk di pasar otomotif Indonesia.

“Inisiatif strategis ini menandai langkah penting untuk menciptakan mobilitas masa depan yang berkelanjutan bagi Suzuki dan menggarisbawahi komitmen kami untuk terus berinovasi dalam produk dan teknologi, termasuk untuk pasar Indonesia,” terangnya.

Diketahui sebelumnya, Suzuki eVitara sendiri telah lebih dulu diluncurkan dan dijual dipasar Eropa dan India. Dimana, SUV listrik ini dibangun berdasarkan model concept Suzuki EVX yang sebelumnya juga sempat di pamerkan di Indonesia beberapa waktu lalu.

Dipasar India, SUV listrik ini hadir dengan 2 pilihan paket baterai, mulai dari baterai berkapasitas 49 kWh yang menghasilkan tenaga sekitar 144 HP dan baterai berkapasitas 61 kWh yang mampu menghasilkan tenaga sekitar 174 HP. Keduanya diklaim mampu mengantarkan jarak tempuh sekitar 230 Km.

Baca Juga:  Forum Wartawan Otomotif Indonesia (FORWOT) Tentukan Pilihan Mobil dan Motor Favorit 2024

Kendati demikian, jika telah resmi hadir di Indonesia, Suzuki eVitara akan menjadi rival bagi para SUV listrik lainnya yang telah hadir lebih dulu di tanah air seperti Hyundai Ioniq, Hyundai Kona EV, Chery Omoda E5, MG ZS EV hingga beberapa model SUV listrik lainnya.

Berita Terkait

Ini Daftar Lengkap Peserta GIIAS 2025, Ada 7 Merek Baru!
Peserta GIIAS 2025 Bertambah, Ini Daftar Lengkap Brand yang Ikut Berpartisipasi
Jangan Salah Pilih Pasang PPF, Produk PPF V-KOOL dapat Jadi Pilihan Tepat!
Rayakan 30 Tahun, V-KOOL Indonesia Kolaborasi dengan Mr. Simply
VinFast Jalin Kemitraan dengan Otoklix, Siap Perluas Layanan Purna Jual di Indonesia
Ford Everest Next Gen Sport Resmi Meluncur, Dibanderol Rp 799 Juta
Intip Varian Sumber Tenaga Suzuki Fronx, Ada Pilihan Mesin Turbo
Lewat Program ‘Kilau Lebaran Campaig’ Pasca Mudik, Manfaatkan Promo Perawatan Mobil dari MMKSI

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 18:54 WIB

Ini Daftar Lengkap Peserta GIIAS 2025, Ada 7 Merek Baru!

Rabu, 16 April 2025 - 21:45 WIB

Peserta GIIAS 2025 Bertambah, Ini Daftar Lengkap Brand yang Ikut Berpartisipasi

Selasa, 15 April 2025 - 16:49 WIB

Jangan Salah Pilih Pasang PPF, Produk PPF V-KOOL dapat Jadi Pilihan Tepat!

Senin, 14 April 2025 - 18:07 WIB

Rayakan 30 Tahun, V-KOOL Indonesia Kolaborasi dengan Mr. Simply

Minggu, 13 April 2025 - 16:23 WIB

VinFast Jalin Kemitraan dengan Otoklix, Siap Perluas Layanan Purna Jual di Indonesia

Berita Terbaru

Breaking News

Muscab Ceria HIPMI Kota Bekas

Senin, 21 Apr 2025 - 20:52 WIB