Satgas Yonif 432 Kostrad Peringati Hari Lahir Pancasila dengan Bakti Kesehatan di Distrik Mbua

- Jurnalis

Rabu, 5 Juni 2024 - 10:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TeropongRakyat.co

Distrik Mbua, Papua || Sebagai wujud nyata implementasi Sila ke-5 Pancasila, “Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia,” prajurit Satgas Yonif 432 Kostrad mengadakan kegiatan bakti kesehatan di Distrik Mbua, Papua, beberapa waktu lalu.

Mengawali bulan kedua penugasan mereka, Satgas Yonif 432 WSJ melaksanakan bakti kesehatan untuk merayakan Hari Lahir Pancasila. Letda Ckm Gede menyatakan bahwa minimnya fasilitas kesehatan di Distrik Mbua menjadi alasan utama kehadiran mereka. “Karena fasilitas yang masih minim di Distrik Mbua, kami memutuskan untuk hadir di bidang kesehatan untuk menjadi solusi dalam fasilitas kesehatan di Mbua,” ungkap Letda Ckm Gede.

Baca Juga:  Kasdim Mimika Hadiri Kegiatan Musyawarah Cabang 1 PC 2422 GM FKPPI Kabupaten Mimika

Satgas Yonif 432 Kostrad Peringati Hari Lahir Pancasila dengan Bakti Kesehatan di Distrik Mbua - Teropong RakyatPada kesempatan yang sama, Mama Leony Tabuny, salah satu tenaga kesehatan di Distrik Mbua, menyambut baik giat bakti  Satgas Yonif 432 Kostrad. “Dengan hadirnya Satgas 432 di Mbua, kami tenaga kesehatan sangat terbantu dengan bantuan tenaga dan keikhlasan dari bapak-bapak tentara,” tukas Mama Leony.

Terpisah, Danpos Mbua, Lettu Inf Fahrizal, menekankan pentingnya semangat Pancasila dalam setiap tindakan. “Selamat merayakan Hari Lahir Pancasila, semoga kita dapat memegang teguh Pancasila dan terus mengimplementasikannya di manapun berada,” ujar Lettu Inf Fahrizal melalui pesan singkat WhatsApp kepada TeropongRakyat.co, Rabu (5/06).

Baca Juga:  Tim DVI Polri Lakukan Tahap Awal Identifikasi 10 Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500

“Kegiatan bakti kesehatan ini tidak hanya menunjukkan kepedulian dan komitmen Satgas Yonif 432 Kostrad terhadap masyarakat setempat, tetapi juga memperkuat semangat persatuan dan gotong royong sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan fasilitas kesehatan di Distrik Mbua dapat lebih baik dan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang lebih optimal,” pungkas Lettu Inf Fahrizal.

Berita Terkait

Ketum FWJ Indonesia Tunjuk Rosid Sebagai Pelaksana Tugas DPD Jakarta, Ini Alasannya
BMKG Prakirakan Hujan Ringan hingga Sedang Dominasi Cuaca DKI Jakarta Pekan Ini
Kejari Depok Tetapkan Dua Orang Tersangka Korupsi Pengadaan Lahan PT APR
PT API Dorong Konektivitas Akses Pelabuhan – Dorong Efisiensi Logistik dan Daya Saing Nasional
Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa
Wakapolres Jakarta Utara Kunjungi Kampung Tangguh RW 01 Koja, Forkopimpo Salurkan Bantuan dan Perkuat Program Anti Narkoba
Advokasi Guru Menggema di Senayan, Rocky Candra dan TIDAR Dorong RUU Perlindungan Guru ke BALEG DPR RI
Aksi Unjuk Rasa Angkot Bogor Hari Ini, Warga Diimbau Hindari Balai Kota Sejak Pagi

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 23:22 WIB

Ketum FWJ Indonesia Tunjuk Rosid Sebagai Pelaksana Tugas DPD Jakarta, Ini Alasannya

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:09 WIB

BMKG Prakirakan Hujan Ringan hingga Sedang Dominasi Cuaca DKI Jakarta Pekan Ini

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:38 WIB

Kejari Depok Tetapkan Dua Orang Tersangka Korupsi Pengadaan Lahan PT APR

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:27 WIB

PT API Dorong Konektivitas Akses Pelabuhan – Dorong Efisiensi Logistik dan Daya Saing Nasional

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:51 WIB

Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa

Berita Terbaru

Breaking News

Protes Hidup-Mati Sopir Angkot, Balai Kota Bogor Dikepung Massa

Kamis, 22 Jan 2026 - 13:51 WIB